Pura Tirta Empul di Provinsi Bali merupakan salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi. Dibalik itu, Pura Tirta Empul ini juga menyimpan mitos yang sangat unik
Mitos yang membuat Pura Tirta Empul menjadi salah satu kawasan semakin dikenal masyarakat luas, yakni jika mandi di sini semua keinginan dan impian akan terwujud.
Baca Juga:
5 Misteri Dibalik Film Spongebob yang Tidak Kamu Ketahui, Salah Satunya Pintu Rumah Patrick
Ternyata ini Mitos Hilangnya Angka 4 dan 13 di Lift
Kisah Mistis Rumah Banua Oge atau Souraja di Palu, Rumah yang Berusia Ratusan Tahun Tahan Gempa
Air sejuk yang dicucurkan dari sebelas pancuran tersebut rupanya bisa memberikan dampak positif bagi pemandi. Dan, setiap pancuran air pun memiliki doa-doa berbeda-beda, dari mulai kesehatan, jodoh hingga pekerjaan.
Siapa pun boleh mencoba masuk dan berendam di sana, kecuali wanita yang tengah menstruasi. Saat menikmati sejuknya air, tubuh Anda akan terasa segar sekaligus kembali hidup dengan kesejukan airnya. Berdoalah sesuai dengan kepercayaan masing-masing , jika Anda percaya maka semua keinginan akan terwujud.
Baca Juga:
Kisah Misteri Batu Gajah di Yogyakarta, Batu Raksana yang Tidak Bisa Dipindahkan
Keangkeran Gedung Wingit di Tangerang, dari Sosok Pocong hingga Wanita Berambut Panjang
Cocok untuk Tempat Uji Nyali! Ini 4 Bangunan Mangkrak Terkenal Angker di Bali
Selain menikmati kolam pemandian, wisatawan juga bisa melipir ke kawasan di belakang kolam yakni sebuah pura. Dalam waktu tertentu biasanya banyak umat Hindu melakukan doa dan ritual keagamaan.
Banyak hal yang bisa ditemukan, misalnya saja keindahan pepohonan rindang dan besar yang mengitari pura akan membuat liburan semakin menyegarkan. Dan, tak jauh dari sana, wisatawan bisa melihat istana Soekarno yang berada di puncak bukit Pura Tirta Empul tersebut