Terungkap, Ini Alasan Erick Thohir Ganti Bos BNI dalam 7 Bulan

Terungkap, Ini Alasan Erick Thohir Ganti Bos BNI dalam 7 Bulan

Ahmad
2020-09-02 20:17:57
Terungkap, Ini Alasan Erick Thohir Ganti Bos BNI dalam 7 Bulan
Foto: Instagram/bni46

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengungkapkan alasan terkait pergantian dirut PT Bank Negara Indonesia (Persero) atau BNI. Ia mengungkap hal itu dilakukan karena  ambisi Menteri BUMN Erick Thohir menjadikan BNI sebagai bank internasional RI.

Menurut Arya, Erick menempatkan orang-orang yang siap untuk mendorong BNI melangkah ke kancah global dengan cepat.

Royke, kata Arya memiliki kompetensi yang dimiliki untuk mewujudkan mimpi Erick. Sebab, ia berpengalaman di area corporate banking (korporasi perbankan) dan di sektor keuangan (finance).

Baca Juga: Kurangi Polusi, Menteri ESDM Buka-bukaan soal Premium Diganti Pertalite

Apalagi, Royke sempat mengepalai Bank Mandiri yang memiliki kapitalisasi aset melebihi BNI.

"Artinya Pak Erick serius banget agar BNI go global dan dia bukan mencari orang-orang yang level biasa saja. (Bank) Mandiri itu lebih tinggi dibandingkan BNI untuk kapitalisasi asetnya. Ini Dirutnya yang diambil. Ini tujuannya untuk go global BNI," katanya lewat keterangan resmi, Rabu 2 September 2020.

"Jadi jangan dilihat ini dari Bank Mandiri, bukan gitu. Ini tour of duty saja," kata dia.

Sebelumnya, Erick mencopot Herry Sidharta dari kursinya sebagai direktur utama BNI walau baru sekitar 7 bulan menjabat. Sebagai gantinya, ia menunjuk Royke Tumilaar yang digeser dari kursi bos Bank Mandiri. 

Baca Juga: Zodiak Ini Suka Banget dengan Cerita Horor, Apakah Kamu Salah Satunya?

Penunjukan dilakukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dilaksanakan hari ini, 2 September 2020.

Berikut susunan baru direksi BNI

Direktur Keuangan: Novita Widya Anggraini

Direktur Manajemen Risiko: David Pirzada

Direktur Tresuri dan Internasional: Henry Panjaitan

Direktur Bisnis Konsumer: Corin Leyla Karnalies

Direktur Bisnis UMKM: Muhammad Iqbal

Direktur Teknologi Informasi dan Operasi: Y.B. Hariantono

Direktur Human Capital dan Kepatuhan: Bob Tyasika Ananta

Direktur Hubungan Kelembagaan: Sis Apik Wijayanto

Direktur Corporate Banking: Silvano Rumantir

Direktur Layanan dan Jaringan: Ronny Wenir


Sumber: CNN, Kompas


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00