Detik-detik Motor Boncengan Tiga Masuk Tol hingga Alami Kecelakaan

Detik-detik Motor Boncengan Tiga Masuk Tol hingga Alami Kecelakaan

Dedi Sutiadi
2020-08-31 16:14:17
Detik-detik Motor Boncengan Tiga Masuk Tol hingga Alami Kecelakaan
Tangkapan layar video detik-detik kecelakaan motol di Tol

Viral video yang menunjukan detik-detik pengedara motor berboncengan tiga masuk ke dalam ruas Jalan Tol Bekasi Timur hingga mengalami kecelakaan. Motor yang berboncengan tiga tersebut tampak melaju kencang dan kemudian jatuh setelah tersenggol senuah mobil. 

Dalam video yang diunggah oleh akun twitter bernama @txtdrbekasi pada Minggu 30 Agustus 2020 menunjukan tiga orang perempuan yang mengendarai sepeda motor masuk ke dalam ruas jalan tol. Berada di sisi kanan ruas jalan, berusaha bergeser ke ruas kiri jalan. Nahas, saat pengendara memotong jalan motor tampak hilang kendali dan akhirnya terjatuh setelah tersenggol oleh sebuah mobil.

Baca juga: Viral, Fetish Telapak Kaki Mantan Siswa STM Bikin Heboh Warganet

Beruntung pengdara mobil yang tengah melaju di belakang mereka masih bisa berhenti, sehingga mereka yang terjatuh tidak terhantam mobil. Tiga perempuan nekat tersebut pun hanya mengalami luka ringan akibat terjatuh. 

Kejadian tersebut diketahui terjadi di Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta pada Minggu, 30 Agustus 2020. Menurut keterangan resmi Jasa Marga kejadian tersebut terjadi pada pukul 14.30 WIB. 

Kainduk Turangga 05, Kompol Faisal menerangakan bahwa pengendara motor tersebut masuk dari Gerbang tol Bekasi Timur. "Itu kan mereka penyampaian masuk dari Bekasi Timur, ketemunya saat patroli di KM 12," kata Kainduk Turangga 05, Kompol Faisal, saat dihubungi, Senin 31 Agustus 2020.

Saat itu Satgas Kamtib Jalan Tol-Jakarta Cikampek dibantu petugas kepolisian telah mengejar pengedara motor tersebut. Namun tiga perempuan nekat tersebut justru enggan untuk berhenti dan terus melaju hingga terjadi kecelakaan. 

"Diberhentikan nggak mau berhenti, pas di TKP kecelakaan jatuh, cuma pas waktu itu petugas ngejar begitu jatuh luka lecet-lecet langsung ketolong gitu," ucap Faisal.

Baca juga: Viral, Fetish Kaos Kaki di Bantul Bikin Heboh Warganet

Kecelakaan terjadi saat motor berusaha mengabil lajur kiri hingga akhir menyenggol sebuah mobil. Mereka pun terjatuh ke aspal tol dan mobil yang terlibat kecelakaan tersebut terus melaju meningalkan. 

"Mobilnya kabur di situ dan kita liat di video dia ngga salah sebetulnya mau menghindar ke kiri, malah motor sendiri yang senggol mobil, nggak ada kesalahan dari pemobilnya," ujarnya. 

Pengendara motor tersebutpun akhirnya ditindak polisi, dikenakan tilang dengan pasal berlapis. Ketiganya tidak hanya melanggar dengan nekat masuk tol, tapi juga tidak memakai helm.

"Ditilang ya. STNK pengemudi kita ambil, kita tilang. Ditilang Pasal 281 juncto 77, Pasal 287 juncto 106, Pasal 291 juncto 106," ungkap Faisal.


Sumber: Jasa Marga/ Twitter/Detik


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30