Fakta-fakta Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-75

Fakta-fakta Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-75

Dedi Sutiadi
2020-08-17 18:13:12
Fakta-fakta Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-75
Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) bersiap mengibarkan Bendera Merah Putih saat Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi 1945 yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 17 Agustus 2020. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih pada HUT ke-75 Kemerdekaan RI dilakukan di halaman Istana Merdeka Jakarta pada Senin 17 Agustus 2020. Upacara mulai dilakukan sekitar pukul 17.00 WIB. 

Berikut correcto kumpulkan fakta-fakta seputar Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih pada HUT ke-75. 

Baca juga: Viral Video Gus Mus Aneh Tak Ada Merah Putih di Alun-alun Rembang, Ini Pernyataan Lengkapnya

1. Kepala Satgas Wilayah Densus 88 jadi Komandan Upacara

Kombes Pol. Christ Reinhard Pusung, S.I.K. bertindak sebagai Komandan Upacara. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1997 Pria kelahiran Manado, 21 Desember 1975. 

Saat ini dirinya menjabat sebagai Kepala Satuan Tugas Wilayah Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri. Sementara itu komandan upara pada Upacara Pengibaran Bendera, Brigadir Jenderal TNI Syafruddin, S.E., M.M., M.Tr. (Han)  kembali bertindak sebagai Perwira Upacara. 

2. Tim Merauke jadi Petugas Penurunan Bendera

Tim Merauke ertindak sebagai Petugas Penurunan Bendera Sang Merah Putih. Tim Merauke sebagai Petugas Penurunan Bendera ini terdiri dari tiga orang. Hal ini berbeda dari tahun sebelumnya dimana peugas penurunan bendera berjumlah lebih banyak. Hal tersebut dikarenan penerapan prptokol kesehatan di tengah pandemi.

Ketiga anggota Petugas Penurunan Bendera Sang Merah Putih diantaranya adalah Sudrajat Prawijaya, Muhammad Asri Maulana, dan Sylvia Kartika Putri. 

Baca juga: Upacara Peringatan HUT Ke-75 RI Virtual Pecahkan Rekor Muri

Sudrajat Prawijaya dari Provinsi Bengkulu bertugas sebagai komandan kelompok sekaligus pembentang bendera. Muhammad Asri Maulana dari Provinsi Kalimantan Selatan bertugas sebagai pengerek bendera.   

3. Sylvia Kartika Putri jadi Pembawa Bendera 

Sylvia Kartika Putri dari Provinsi Sumatera Utara dipercaya sebagai pembawa bendera Merah Putih yang diturunkan dalam sesi uparaca. Merujuk data dari siaran pers Istana Kepresidenan, Sylvia merupakan siswi yang tengah menempuh pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) Swasta Kartika 1-4 di Pematang Siantar.


Sumber: Liputan6/ Merdeka


Share :