Belakangan ini ramai diperbincangkan kasus guru ngaji yang nekat mencabuli muridnya. Hal diketahui dibagikan lewat akun Facebook Erni Bahri pada Selasa, 4 Agustus 2020. Postingan itu pun beredar hingga menjadi viral di media sosial.
Dalam akun Facebook, Erni mengatakan bahwa seorang guru ngaji di Kompleks PU, Jalan Batara Bira, Kecamatan Biringkanaya, Makassar dilaporkan ke polisi usai diduga mencabuli muridnya yang masih berusia 9 tahun.
Terlihat dalam postingan itu, korban tidak hanya satu orang saja, namun lebih dari itu.
Baca Juga: Viral! Pria Potong Keris Sakti
Erni mengungkapkan, bahwa seorang nenek murka setelah mengetahui 3 cucunya mengalami hal yang serupa.
"Saat menulis ini, jantung saya masih berdegup kencang setelah berupaya menenangkan nenek yang mengamuk karena 3 orang cucunya speak up. Predator yang sama mencabuli para cucu itu," ujar Erni.
Menurut Erni, aksi bejat itu dilakukan di tempat pelaku mengajar ngaji. Bahkan, korbannya sudah lebih dari satu. Korbannya rata-rata berusia 8-12 tahun.
"Korban itu mungkin ada belasan. Banyak yang tidak mau bicara," kata Erni.
Terkait dugaan pencabulan yang dilakukan guru ngaji ke muridnya, Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak Polrestabes Makassar AKP Ismail membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan terkait hal itu.
Ismail melanjutkan, guru mengaji yang dilaporkan berinisial AM yang berusia sekitar 40 tahun. AM dilaporkan oleh orangtua korban pada tanggal 30 Juli 2020 lalu.
Baca Juga: Wanita di Mamuju Tewas Diterkam Buaya, Begini Kronologinya
Bahkan, Ismaik juga mengatakan bahwa saat ini, pihaknya masih mendalami terkait kabar anak yang menjadi korban AM lebih dari satu.
Hingga kini, baru satu orang yang melapor secara resmi ke Polrestabes Makassar.
Sumber: Facebook Erni Bahri, kompas, kumparan