Seperti diketahui bahwa Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo terkonfirmasi positif Corona.
Namun, sebelum terkonfirmasi Corona, Achmad sempat bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Jakarta pada Kamis, 16 Juli 2020.
Setelah bertemu dengan Jokowi, Achmad Purnomo langsung melakukan tes swab PCR. Dalam pemeriksaan tes swab ini, Achmad Purnomo melaksanakannya selama dua kali, dan yang terakhir dilaksanakan pada Sabtu 18 Juli 2020.
Baca Juga: Achmad Purnomo, Wakil Wali Kota Solo Positif Corona
Dalam pemeriksaan yang kedua ini, Wakil Wali Kota Solo ini dikabarkan positif terjangkit virus Covid-19.
Selanjutnya, Achmad Purnomo mengatakan bahwa tes swab ini dilakukan setelah adanya arahan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surakarta untuk dilakukan tes swab PCR setelah dirinya bertemu dengan Presiden Jokowi.
"Yang pertama itu negatif. Yang kedua kok katanya cenderung positif. Saya enggak berani cerita. Langsung ke Dinas Kesehatan saja," katanya saat dihubungi, Jumat, 24 Juli 2020.
Baca Juga: Fakta Dibalik Penusukan Imam Masjid di Pekanbaru, Pelaku Sering Dirukiah Korban
Sebelumnya diberitakan Purnomo sempat bertemu dengan Jokowi di Istana pada Kamis, 16 Juli 2020 terkait pengusungan putra Jokowi, Gibran Rakabuming Raka sebagai calon Wali Kota di Pilwalkot Solo 2020.
Sumber: pikiran rakyat, detik