Kisah Mistis Wanita Berwajah Rata Hingga Tangisan Misterius di Danau Toba

Kisah Mistis Wanita Berwajah Rata Hingga Tangisan Misterius di Danau Toba

Dedi Sutiadi
2020-06-13 13:48:26
Kisah Mistis Wanita Berwajah Rata Hingga Tangisan Misterius di Danau Toba
Danau Toba. (Foto: Istimewa)

Danau Toba yang terletak di kota Medan, Sumatera Utara ini memang jadi destinasi cukup favorit para wisatawan, baik asing maupun domestik. Danau ini indah, karena di tengah-tengahnya terdapat sebuah pulau bernama Samosir. Dibalik keindahan itu, banyak menyimpan misteri yang menyeramkan dan dipercaya di kalangan masyarajat sekitar danau.

Danau Toba menjanjikan keindahan malam yang dapat memanjakan mata. Namun, jika anda ingin camping di pinggir Danau itu, anda juga harus berhati-hati. Karena seringkali ada sosok-sosok makhluk mistis tak kasat mata yang turut serta menemani malammu yang tengah berbahagia. Ya, penduduk setempat sepakat kalau ‘mereka’ masih memiliki tanggungan di dunia, sehingga belum mau pergi ke dunia lainnya. 

Penampakan Hantu Wanita Bermuka Rata


Pernah ada sekelompok pemuda yang mengaku mengalami kejadian misterius di penginapan tepian Toba. Kala itu, mereka memilih untuk bermain di pinggiran perairan Toba tengah malam, lantaran masih belum mengantuk untuk beranjak tidur. Diantara mereka, ada seorang pemuda yang menolak bermain air dan memilih duduk di tepian danau.

Baca juga: Batu Lapidde di Sulsel, Manusia Dikutuk Menjadi Batu yang Muncul saat Belanda Masuk Menjajah Nusantara, Benarkah?

Saat teman-temannya sedang asik bermain, si pemuda yang duduk tadi melihat ada sosok wanita misterius yang tiba-tiba muncul diantara teman-temannya. Sepenglihatannya, wanita itu keluar dari danau dan menuju ke arahnya. Semakin dekat, dia pun menyadari bahwa wajah wanita itu ternyata rata, alias tanpa mata, mulut, dan hidung.

Dan tidak hanya itu, ada suara tangisan yang terdengar samar. Namun, setelah ditelusuri, suara ini semakin jelas dan berasal dari sudut danau. Konon katanya, suara ini ialah suara yang merupakan tangisan arwah yang meninggal tenggelam di Danau Toba.

Baca juga: Batu Panjang di Sultra, Tempat Angker yang kini Disulap Menjadi Kawasan Wisata

Di Danau itu juga, mitosnya jangan berfoto-foto waktu magrib. Kejadian ini perna dialami oleh sekelompok mahasiswa alumni USU (Universitas Sumatera Utara) yang menghabiskan malam bersama di pinggiran Toba. Seperti lazimnya anak muda lainnya, mereka menghabiskan waktu dengan terus-terusan berfoto hingga maghrib tiba. Ketika melihat hasil jepretan di kamera, mereka pun menyadari sebuah keganjilan. Ada sebuah foto yang warnanya berbeda, paling pucat diantara yang lainnya.

Yang paling mengerikan ialah, ada sosok di belakang mereka yang nampak seperti seekor monyet, namun mirip manusia dengan wajahnya menyerupai kakek tua yang menyedihkan. Dengan kaki terayun serta tubuh membungkuk. Seketika, mereka pun langsung pulang dan tak lagi melanjutkan aktivitas berfoto di Toba.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30