Di Desa Nateh, Kecamatan Batang Alai Timur, Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan (Kalsel), punya sebuah jembatan yang cukup unik dan menarik, yakni "jembatan gantung Nateh".
Jembatan Gantung Nateh yang mempesona berlatarkan gunung Meratus ini sering dijadikan pengunjung untuk berfoto dan mereka upload ke sosial media. Jembatan Gantung Nateh hanyalah jembatan gantung biasa, namun yang membuatnya terlihat menarik dan unik adalah panorama deretan pegunungan meratus serta paparan kabut tipis, arus sungai, dan bebatuan yang ada di sekitarnya.
Baca Juga: Ini 6 Suku Indonesia Penghasil Wanita Cantik Terbanyak, Nomor 2 Paling Wow
Jembatan Gantung Nateh menghubungkan dua bukit yang saling berjauhan, selain itu juga menghubungkan jalan utama desa ke perkebunan warga sekitar. Lokasi menuju jembatan ini tergolong mudah karena berada di pinggiran jalan utama desa Nateh. Nateh sendiri merupakan sebuah Desa yang masyarakatnya campuran antara masyarakat Banjar, dan masyarakat Adat (Dayak).
Baca Juga: Ini Daftar 5 Contoh Ucapan Selamat Idul Fitri 2020 Dalam Bahasa Inggris
Jika kalian melakukan perjalanan dari kota Banjarbaru (±)3 jam 30 menit untuk sampai ke Jembatan Gantung Nateh, tergantung arus lalu lintas ya. Selama perjalanan kalian akan dimanjakan oleh keindahan alam yang masih begitu asri. Jalannya pun sekarang sudah aspal, tidak akan membuat kesulitan, terutama bagi roda dua.
Setibanya di Jembatan Gantung kalian bisa istirahat sejenak, mungkin mau coba berenang, tentu jangan lupa untuk mengabadikan momen, Jembatan Gantung memiliki pesona tersendiri bagi setiap pengunjung. Banyak hal yang bisa kalian lakukan ketika di Jembatan Gantung nateh, ingin mencoba arum jeram juga ada, tentunya akan menawarkan pengalaman baru, menyusuri sungai batang alai.