Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un ternyata tengah melakukan perawatan medis. Sebelumnya telah terjadi spekulasi tentang kesehatan Kim menyusul ketidakhadirannya dari acara perayaan ulang tahun sang ayah dan kakeknya yang jadi pendiri negara itu, 15 April lalu.
Namun keberadaannya di RS bukan terkait pandemi corona (COVID-19) yang terjadi sekarang di belahan dunia. Ia, dituliskan media Korea Selatan, tengah menjalani prosedur kardiovaskular pada awal April ini.
Dilansir dari CNBC, Selasa 21 April 2020, dia tengah menerima perawatan medis di sebuah rumah sakit pada 12 April 2020. Kesehatannya semakin memburuk akibat merokok, obesitas, dan bekerja terlalu kuat.
Dilansir dari Reuters yang melansir Daily NK, mengatakan beberapa sumber yang tidak dikenal menagatakan KIm berada di sebuah vila di daerah resor Gunung Kumgang, Hyangsan di pantai timur negeri itu. Namun Kementerian Unifikasi Korea Selatan, yang menangani urusan antar-Korea, menolak mengomentari laporan tersebut.
"Pemahaman saya adalah bahwa dia telah berjuang (dengan masalah kardiovaskular) sejak Agustus lalu tetapi memburuk setelah kunjungan berulang ke Gunung Paektu," kata salah satu sumber tersebut.
Laporan dari sumbert tersebut juga menambahkan jika Kim berangkat ke rumah sakit setelah memimpin pertemuan politbiro Partai Buruh yang berkuasa pada 11 April, tempat Kim terakhir kali terlihat di depan umum.
Sebelumnya, spekulasi mengenai keadaan Kim Jong-un muncul setelah ia melewati peringatan ulang tahun Kim Il Sung, pendiri Korut dan kakek Kim Jong-un. Biasanya, Kim Jong-un selalu memantau kegiatan ini. Namun kali ini ia tak terlihat.