Wapres Ma'ruf Minta Rapid Test Corona di Daerah Tak Langgar Physical Distancing

Wapres Ma'ruf Minta Rapid Test Corona di Daerah Tak Langgar Physical Distancing

Ahmad
2020-03-26 17:00:00
Wapres Ma'ruf Minta Rapid Test Corona di Daerah Tak Langgar Physical Distancing
Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Foto:Istagram/ kyai_marufamin

Rapid test Corona akan dilakukan di berbagai daerah. Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta pelaksanaan rapid test di daerah tidak melanggar physical distancing. Kemudian menurut Ma'ruf, terdapat berbagai cara yang dapat dilakukan saat melaksanakan rapid test. Di antaranya dengan cara door to door atau dilakukan dengan jumlah terbatas.


"Dilakukan pengetesan itu di tempat-tempat tertentu, dengan jumlah tertentu yang tidak melanggar physical distancing-lah atau social distancing, sehingga kerawanannya bisa dihindari," ujar Ma'ruf, Kamis 26 Maret 2020.


"Bagaimana itu tes-tes dilakukan, saya kira bisa dengan berbagai cara. Ada yang door to door, ada juga disediakan di tempat dengan jumlah terbatas, yang penting jangan sampai ada kerumunan yang banyak," kata Ma'ruf.


Ma'ruf mengatakan sebelumnya terdapat beberapa daerah yang merencanakan rapid test dengan mengumpulkan banyak orang. Namun, dia menyebut hal ini telah dibatalkan.


"Oleh karena itu, beberapa daerah yang tadinya akan melakukan pengetesan melalui kerumunan yang banyak, itu syukur sudah dibatalkan," tuturnya.


Terkait pengiriman alat rapid test sendiri, Ma'ruf menyebut hal ini dilakukan oleh BNPB ke provinsi. Namun, dia juga meminta pemerintah daerah tidak hanya menunggu, tapi juga proaktif agar distribusi berjalan cepat.


"Pengiriman itu dilakukan oleh BNPB ke provinsi-provinsi, kemudian distribusinya dilakukan oleh provinsi ke kabupaten-kota. Tapi saya berharap supaya kabupaten-kota itu tidak hanya menunggu, tapi menjemput bola, proaktif, sebab kadang-kadang ada daerah yang agak jauh dari provinsi," kata Ma'ruf.


"Oleh karena itu, supaya distribusinya tidak terlambat, oleh karena itu perlu menunggu, kalau perlu mendatangi kemudian membawa sendiri supaya distribusinya lebih cepat sampai sasaran," sambungnya.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30