Jubir Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto, mengatakan, pemerintah telah menyiapkan laboratorium di Makassar (Sulawesi Selatan), Manado (Sulawesi Utara) dan Ambon (Maluku) untuk jadi tempat pemeriksaan spesimen pasien terkait virus Corona COVID-19.
"Sekarang sudah kita siapkan Makassar, Manado, Ambon," kata Jubir Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto kepada wartawan, Minggu 22 Maret 2020.
Yurianto menerangkan saat ini selain di Jakarta, spesimen pasien terkait virus Corona diperiksa di Surabaya, Jawa Timur (Jatim).
Dia menuturkan saat ini spesimen pasien dari Kupang dan Ambon banyak diperiksa di laboratorium yang berada di Surabaya.
"Sekarang dikirimnya juga ke Surabaya karena di Surabaya kan sudah ada 2 lab yang jalan. Yang dikirim ke Surabaya, yang (daerahnya memiliki) jalur penerbangannya langsung ke Surabaya, (misalnya) dari Ambon dan Kupang banyak yang ke Surabaya," ujar dia.
"Ke depannya kita pendekin lagi rutenya, di Ambon, Makassar dan Manado," sambung Yurianto.
Terkait petugas medis dari tiga kota tersebut, dia menjelaskan saat ini sedang dipersiapkan. Nantinya mereka akan menjalani pelatihan terlebih dulu selama sepekan di Laboratorium Balitbang Kementerian Kesehatan RI.
"Mereka lagi kami (Kemenkes) siapkan. Sejauh ini persiapannya alat kan sudah punya, tapi reagennya belum punya. Ya orangnya (petugas medis) dipanggil ke Jakarta untuk ditraining. Kalau sudah bisa, kita suruh balik ke daerahnya, bawa alatnya, selesai. Ini kan petugasnya yang sudah terbiasa memeriksa virus, hanya virus ini yang belum, makanya (pelatihan) seminggu saja cukup," ucap Yurianto.