Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

Andrico Rafly Fadjarianto
2024-02-17 09:44:02
Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count
Kaesang Pangarep Optimis PSI Tembus Senayan (Foto: Correcto)

Ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (Ketum PSI), Kaesang Pangarep mengatakan PSI untuk Pileg DPRD Provinsi dan Kabupaten Kota sudah mengalami peningkatan sebesar 400% dari Pileg sebelumnya.

Hal ini ia sampaikan ketika DPP PSI menggelar konferensi pers pasca Pemilu di Kantor DPP PSI yang berada di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (16/2/2024).

Baca JugaHasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

"DPRD Provinsi dan Kabupaten Kota insya allah hasilnya cukup baik, peningkatannya sekitar 400%," ujar Kaesang di DPP PSI, Jakarta, Jumat (16/2/2024).


Mengenai Pileg DPR RI, Kaesang masih optimis suara PSI bisa menembus 4% dan lolos ke Senayan. Diketahui Berdasarkan update dari website KPU per 17 Februari 2024 pukul 09.00 WIB, suara PSI sendiri masih tertahan di angka sekitar 2,61%.

Untuk itu, Kaesang meminta kader, caleg, relawan dan simpatisan PSI untuk selalu menjaga dan mengawal proses perhitungan suara, karena rekapitulasi suara dari KPU belum selesai.

"Dan untuk yang DPR RI Saya intruksikan kepada teman-teman semua untuk selalu menjaga dan mengawal proses suara, karena rekapitulasi dari KPU belum rampung," tambah Kaesang.

Baca JugaPSI Bentuk Posko Investigasi Pemilu, Antisipasi Kecurangan Surat Suara Rusak

Dalam konferensi pers ini, PSI juga menyoroti surat suara rusak atau tidak sah di setiap TPS yang tinggi. Untuk itu, PSI membentuk Posko Investigasi Pemilu untuk mengawal perhitungan surat suara.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30