Berikut ini adalah sinopsis dan permain serial Netflix yang
berjudul Trigger. Drama ini dikabarkan tengah mengincar Kim Nam Gil dan Kim
Young Kwang untuk menjadi pemeran utama.
Pada 18 Mei, Star News mengabarkan bahwa Kim Nam Gil dan Kim
Young Kwang akan berperan sebagai karakter utama dalam serial orisinal baru
Netflix “Trigger”. Menanggapi kabar tersebut, agensi Kim Nam Gil yakni Gilstory
ENT memberikan klarifikasi.
“Kim Nam Gil telah menerima tawaran untuk ‘Trigger’ dan
sedang meninjaunya secara positif.” Ujar agensi.
Hal serupa juga diungkap oleh agensi Kim Young Kwang. Lantas seperti apa kisah drama Trigger? Yuk simak sinopsisnya!
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Heartbeat, Drama Baru Oc Taecyeon Tayang 26 Juni 2023
Sinopsis Trigger
Serial original Netflix ini mengusung genre aksi thriller
yang kisahnya mengikuti dua pria yang mencoba menyelesaikan kekacauan yang
terjadi setelah senjata api tiba-tiba tersedia secara luas di Korea Selatan melalui
sumber yang tidak diketahui.
Sementara satu orang percaya senjata harus digunakan untuk
membela yang lemah, yang lain bersikeras bahwa tidak ada orang yang boleh
menggunakan senjata.
Kim Young Kwang ditawari peran sebagai Moon Baek, tokoh
kunci dalam dunia perdagangan senjata api. Sementara Kim Nam Gil ditawari untuk
berperan sebagai Lee Do, mantan penembak jitu militer dan peraih medali emas
Olimpiade yang kini bekerja sebagai petugas polisi.
Daftar Pemain Drama Trigger
Kim Nam Gil sebagai | Lee Do |
Kim Young Kwang sebagai Moon Baek | Moon Baek |
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Lies Hidden in My Garden, Drakor Baru Lim Ji Yeon Usai Bintangi The Glory
Nah, itulah sinopsis dan daftar pemain drama Trigger.
Kabarnya, drama ini akan dirilis pada paruh pertama tahun 2025.