Indonesia Juara Thomas Cup 2020, Erick Thohir: Dahaga 19 Tahun Akhirnya Terhapus

Indonesia Juara Thomas Cup 2020, Erick Thohir: Dahaga 19 Tahun Akhirnya Terhapus

Ekel Suranta Sembiring
2021-10-18 02:01:20
Indonesia Juara Thomas Cup 2020, Erick Thohir: Dahaga 19 Tahun Akhirnya Terhapus
Indonesia Juara Thomas Cup 2020 (foto: Badminton Indonesia)

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir apresiasa pebulu tangkis Indonesia yang berhasil juara di Thomas Cup 2020. Erick pun mengaku cukup bangga karena sudah 19 Tahun Indonesia tidak pernah juara di turnamen tersebut.

Baca Juga: Video Detik-detik Kemenangan Anthony Ginting Lawan Lu Guangzu, Bawa Indonesia Unggul 1-0 Atas China

Indonesia Juara Thomas Cup 2020


Seperti yang kita ketahui, Indonesa berhasil juara satu di turnamen Thomas Cup 2020 yang diadakan di Denmark. Raihan kemenangan itu setelah Indonesia berhasil taklukkan China dengan skor 3-0 pada Minggu (17/10/2021).

Awalnya, Indonesaia menurunkan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berhadapan dengan tunggal putra China, Lu Guangzu. Pada pertandingan ini, pebulu tangkis yang kerap disaga Ginting itu berhasil taklukkan Lu Guangzu sehingga Indonesia mendapat 1 point.

Pada partai kedua, Indonesia menurunkan ganda putra Fajar dan Rian berhadapan dengan He Ji Tong dan Zhou Hao Dong. Pertandingan partai kedua ini pun berhasil menambah satu point untuk Indonesia setelah Fajar dan Rian menghajar He Ji Tong dan Zhou Hao Dong.

Dengan ke unggulan skor 2-0, tentunya pada pertandingan partai ketiga bila pebulu tangkis Indonesia berhasil menang lagi, maka Indonesia dipastikan juara Thomas Cup 2020. Dan benar saja, Indonesia akhirnya juara setelah Jonatan Christie berhasil babat habis tunggal putra China Li Shi Feng, sehingga skor akhir 3-0.

Baca Juga: Profil dan Biodata Rifda Irfanaluthfi Lengkap Agama, Atlet Senam Artistik yang Borong Medali Emas di PON Papua

Erick Thohir Ucapkan Terima Kasih Kepada Pemain hingga Para Pelatih


Berhasilnya atlet bulu tangkis Indonesia menjadi juara Thomas Cup 2020, melalai Instagram pribadinya mengucapkan terima kasih kepada pemain hingga pelatih.

"Dahaga 19 tahun akhirnya terhapus juga. Terima kasih kepada pahlawan bulutangkis Indonesia yang berhasil merebut Piala Thomas, lambang supremasi pebulutangkis putra dunia yang terakhir diraih tahun 2002," tulis Erick seperti dikutip Correcto.id, Senin (18/10/2021).

Erick menuturkan, bulu tangkis Tanah Air merupakan sebuah bukti Indonesia bangsa yang besar dapat bersaing di kelas dunia dalam segala bidang, salah satunya di bidang ekonomi.

"Bulutangkis Indonesia, sekali lagi memberikan bukti bahwa Kita sebagai negara dan bangsa yang besar akan bisa bersaing di pentas dunia dalam segala bidang, terutama di bidang ekonomi," kata Erick.

Dalam kesempatan yang sama, Erick pun mengucapkan terima kasih kepada atlet-atlet hingga pelatih yang telah berjuang mengharumkan nama Indonesia di dunia badminton.

"Terima kasih atas perjuangan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Lalu, Marcus Fernaldi Gideon, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando, dan Daniel Marthin," kata Erick.

"Tak lupa, salut atas strategi dan kekompakan yang dibangun tim manajer serta para pelatih. Kerja keras mempersiapkan tim yang diperkuat talenta-talenta muda menunjukkan, sampai kapanpun, bulutangkis akan selalu menjadi kebanggaan Indonesia," lanjut mantan bos Inter Milan itu.

Baca Juga: Profil dan Biodata Maria Londa Lengkap Agama dari Wikipedia, Atlet Lompat Jauh di PON Papua, Pemegang Rekor Nasional

Komentar Warganet


Diamati ke kolom komentar postingan Menteri BUMN itu, kini telah ramai warganet. Banyak warganet memberikan komentar apresiasi yang sama seperti disampaikan Erick Thohir.

"Benar-benar bangga dengan para atlet Indonesia ๐Ÿ˜ merah putih kali ini berkibar," tulis @astralmuhammad.

"Pak sampaikan ke pak presiden , gedein lagi anggaran buat fasilitas badmin Indonesia," tulis @lasmanainggolan.

"Bangga, haru dan akhirnya Thomas kembali ๐Ÿ™Œ," tulis @embe212.

"Selamat untuk Indonesia ku๐Ÿ˜," tulis @abyansaja_.

"Trimkasih pahlawan2 badminton ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ," tulis @goess0701.

"Kasih Tim Thomas Cup Indonesia ๐Ÿ†๐Ÿธ ๐Ÿ‡ฎ๐Ÿ‡ฉ #bangga #haru #indonesiajuara," tulis @don_fatbozz.

"Bonus lg donk pastinya ya kn pak mentri hehe," tulis @waty85_sidabutar.

"proses panjang hasil kerja keras insan2 badminton dimulai dari pembibitan, pembentukan, dan hasil keringet air mata para pejuang badminton indonesia, bangga atas perjuangan dan juga saya bangga menjadi orang indonesiaa ,semoga indonesia semakin maju aminnn," tulis @audybellamy.

"Indonesia bangga punya bapak @erickthohir ๐Ÿ‘๐Ÿ‘๐Ÿ‘sukses selalu Pak bersama @jawab_et โค๏ธ," tulis @ninaamardiana.


Share :