Sosok dan Fakta Lengkap Daniel Mardhany, Penyanyi Band Deadsquad Pakai Benzo dan Ganja

Sosok dan Fakta Lengkap Daniel Mardhany, Penyanyi Band Deadsquad Pakai Benzo dan Ganja

Alpandi Pinem
2021-05-02 17:53:37
Sosok dan Fakta Lengkap Daniel Mardhany, Penyanyi Band Deadsquad Pakai Benzo dan Ganja
Vokalis Deadsquad, Daniel Mardhany, diamankan di kediamannya di kawasan Pamulang oleh Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Utara, pada Sabtu (1/5/2021).


Vokalis Deadsquad, Daniel Mardhany, diamankan di kediamannya di kawasan Pamulang oleh Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Utara, pada Sabtu (1/5/2021). Daniel Mardhany ditahan karena terkait kasus narkoba.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus.

"Betul. Diamankan di kawasan Pamulang, Tangsel. Yang bersangkutan positif psikotropika, positif ganja dan benzo," ujar Yusri Yunus saat dikonfirmasi oleh wartawan, Minggu (2/5/2021).

Baca Juga: Biografi dan Profil Lengkap Agama Daniel Mardhany, Penyanyi Band Deadsquad Diciduk Polisi Sebab Narkoba

Meski begitu, Yusri Yunus belum bisa memberitahu barang bukti yang disita saat penangkapan. Pihaknya baru akan mengungkap kronologis penangkapan dan barang bukti dalam konferensi pers yang digelar pada Senin (3/5/2021) besok.

"Untuk detailnya besok akan dirilis," ujar Yusri.

Hingga saat ini vokalis band cadas itu masih dalam pemeriksaan guna menyelidiki keterlibatannya menggunakan barang haram tersebut. Dikenal sebagai vokalis sangar yang punya fans militan.

Berikut Ini Sosok dan Fakta Daniel.


Daniel Mardhany masuk dalam formasi band metal Deadsquad menggantikan Babal yang hengkang pada 2008. Bersama Stevie Item (rhythm), Coki Bollenmeyer (melodi) Bonny Sidharta (bas), dan juga Andyan Gorust (drum) inilah Deadsquad akhirnya merilis album pertama mereka dengan tajuk Horror Vision pada tanggal 9 Maret 2009.

Album tersebut pun mendapatkan sambutan hangat dari pecinta musim cadas di Tanah Air. Bahkan mereka sempat menjadi pembuka band asal Amerika Serikat, Lamb of God, di Jakarta sekaligus jadi momen perilisan album tersebut.

Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Angbeen Rishi Istri Adly Fairuz, Bantah Tuduhan Jadi Korban KDRT

Nama Daniel Mardhany bersama Deadsquad pun berkibar hingga ke berbagai negara lainnya. Mereka menjadi sosok band death metal yang kerap diperbincangkan di skena bawah tanah baik di dalam negeri maupun mancanegara.

Bersama Deadsquad, Daniel Mardhany telah merilis 3 album studio yaitu Horror Vision yang rilis tahun 2009, Profanatik di tahun 2013, dan Tyranation di tahun 2016 lalu. Proyek terakhirnya yang telah dirilis ke publik adalah kolabrasi Deadsquad bersama musisi Isyana Sarasvati.

Deadsquad diketahui sedang menggarap album baru. Dalam garapan ini, Daniel Mardhany dan kawan-kawan baru saja mendapat seorang drummer baru.

Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Ratu Entok Dilaporkan Persatuan Perawat Ke Polisi

Pada bulan Februari lalu, Daniel melalui sebuah tulisan yang ia kirim di sebuah blog, mengaku baru saja rampung merekam drum dari seorang 'anak ajaib' yakni Roy Ibrahim.

Roy Ibrahim adalah seorang drummer asal Surabaya yang Daniel sebut umurnya nyaris sama dengan umur band Deadsquad. Album tersebut akan dirilis dengan nama OMEG4LITIKUM dengan total materi 8 lagu dari 10 lagu yang mereka siapkan.

Selain menyiapkan album baru Deadsquad, Daniel Mardhany juga baru saja selesai menggarap album dalam proyek tironya bersama Januaryo Hardy (Perverted Decterity, Pure Wrath) dan Yogi (Viscal) bertajuk Bloodriven. Selain itu, Daniel Mardhany juga menyibukkan diri dengan proyek solonya lewat Bisinggama.


Share :