Ketua MUI Pusat Yusnar Yusuf: Terorisme Merupakan Kejahatan Bukan jihad

Ketua MUI Pusat Yusnar Yusuf: Terorisme Merupakan Kejahatan Bukan jihad

Ekel Suranta Sembiring
2021-04-04 01:07:34
Ketua MUI Pusat Yusnar Yusuf: Terorisme Merupakan Kejahatan Bukan jihad
Ilustrasi Teroris (foto: internet)

Terkait aksi kekerasan terorisme yang terjadi dalam sepekan ini, Ketua Ketua MUI Pusat Yusnar Yusuf menekankan bahwa terorisme merupakan kejahatan, bukan jihad.

"Terorisme tak dapat dibenarkan, sekalipun diacukan pada argumentasi teologis keagamaan. Terorisme bukan jalan kejihadan melainkan sebuah kejahatan," kata Yusnar, dalam siaran pers, Sabtu (3/4/2021). 

Baca Juga: Tabrakan Kapal Terjadi di Perairan Indramayu, 1 ABK Meninggal Dunia dan 16 Lainya Masih Dicari Tim Sar

"Karena itu, aparat keamanan dan para penegak hukum tak perlu ragu untuk menindak pelaku terorisme," tutur dia.

Seperti kita ketahui, dalam sepekan ini telah terjadi dua peristiwa teror di Indonesia. 

Pelaku berinisial L berusia 26 tahun dan istrinya, YSR, melakukan teror bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021) pagi. 

Baca Juga: Alasan Zulaimi Agus Terduga Teroris Bekasi Membuat Bom, Kecewa Hasil Pilpres 2019

Kemudian, perempuan berinisial ZA menjadi pelaku penyerangan di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (31/3/2021). ZA diketahui berusia 25 tahun.

Pelaku bom bunuh diri di Makassar diduga merupakan jaringan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) yang berafiliasi ke Negara Islam di Irak dan Suriah atau Islamis State of Iraq and Suriah (ISIS). 

Baca Juga: Kapolri: Penangkapan Terduga Teroris di Makassar-Jawa Timur Lebih 50 Orang

Sementara, pelaku teror di Mabes Polri diduga pendukung ISIS. Dugaan itu berasal dari hasil pendalaman polisi yang menemukan unggahan bendera ISIS di akun Instagram milik pelaku.


Share :