Cerita Mistis Dibalik Penemuan Mayat Sopir Telah Busuk di Indramayu, Warga Lihat Arwah Bergentayangan

Cerita Mistis Dibalik Penemuan Mayat Sopir Telah Busuk di Indramayu, Warga Lihat Arwah Bergentayangan

Ekel Suranta Sembiring
2021-03-15 20:49:30
Cerita Mistis Dibalik Penemuan Mayat Sopir Telah Busuk di Indramayu, Warga Lihat Arwah Bergentayangan
Ilustrasi Arwah Bergenteyangan (foto: inilah.com)

Penemuan mayat sopir truk yang membusuk di Desa Pabean Udik, Kebupaten Indramayu menyisakan cerita mistis bagi warga sekitar.

Diketahui, penemuan mayat tersebut terjadi di sebuah truk yang parkir di sebuah lahan kosong pada, Kamis (4/3/2021). Identitas jenazah tersebut adalah Wawan Setiawan (46) warga Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Baca Juga: Pengalaman Mistis Ustadz Surya Menangkap Pocong Mungil Pencuri Uang di Jakarta

Saat ditemukan, korban sudah dalam kondisi membusuk dan hanya mengenakan sehelai sarung. Warga setempat, Carimin (45) mengatakan, pria tersebut mengangkut tanah urugan untuk lahan kosong tersebut.

Tetapi, pengemudi truk itu mengalami kecelakaan tunggal sekitar sebulan yang lalu, sehingga kendaraannya mogok. Sejak saat itu, sopir tersebut tinggal di situ. Dia menunggui truk itu.

Menurut warga setempat, kadang sopir tersebut tidur di pencucian motor. Untuk bertahan hidup dan biaya perbaikan mobilnya, dia bahkan harus menjual bak truk mogok itu.

Sayangnya, belum sempat truk tersebut diperbaiki, sang pengemudi keburu meninggal dunia. Hal itu diketahui setelah warga mencium bau busuk.

Baca Juga: Kisah Misteri Dibalik Seorang Anak Ditemukan Dalam Karung, Orang Tua Percaya Disembunyikan Makhluk Gaib

Satu pekan setelah penemuan jenazah sopir truk, warga di Desa Pabean Udik Kecamatan Indramayu, geger dengan sang pengemudi yang menghantui warga sekitar.

“Iya, setahu saya sopir truk yang ditemukan meninggal kemarin, itu kata warga masih sering muncul,” ujar warga Pabean Udik, Hafizh (30).

Diutarakannya, ada warga yang memiliki toko di sekitar lapangan proyek pengurugan pernah bertemu sosok Almarhum Wawan, padahal sudah meninggal sejak Kamis (4/3) satu Minggu yang lalu.

Baca Juga: Cerita Misteri Sungai Beru Palopo yang Tewaskan Dua Orang Bocah saat Mandi

Warga berharap dump truk warna merah bernomor polisi AD 1399 LJ yang masih terparkir rusak di lokasi proyek perumahan dengan dikelilingi garis polisi itu, segera diamankan pihak polisi.

“Ya mudah-mudahan kalau truknya sudah dipindah arwah almarhum bisa tenang dan tidak menghantui warga lagi,” tuturnya.


Share :