Fakta menarik pernyataan Dubes RI minta para WNI segera pergi dari Myanmar, akan difasilitasi.
Pernyataan tersebut dikatakan oleh Duta Besar Indonesia atau Dubes RI untuk Myanmar Iza Fadri yang meminta kepada para WNI atau warga negara Indonesia yang tak punya kepentingan di Myanmar segera kembali ke Indonesia.
Hal ini dikarenakan, situasi keamanan semakin memburuk pasca kudeta militer.
Terlebih pada Rabu 3 Maret 2021 sebanyak 38 demonstran tewas dalam sejumlah aksi unjuk rasa yang dilakukan di Myanmar.
Menurut laporan PBB melalui utusan PBB untuk Myanmar mencatat sebanyak 50 orang tewas dalam aksi unjuk rasa antikudeta yang dilakukan di berbagai wilayah di Myanmar.
Selain itu, masih dalam laporan PBB, sebanyak 1.700 orang ditahan sejak kudeta Myanmar yang terjadi sejak 1 Februari 2021.