Ikan hias air tawar tidak hanya menjadi melepas kebosanan, tetapi dimanfaatkan sebagai ladang penghasilan dengan cara jual beli berbagai jenis ikan hias yang memiliki harga tinggi.
Kali ini kita akan membahas berbagai jenis ikan hias air tawar imut dan unik dipandang mata. Pastinya ikan hiar air tawar kali ini punya harga lumayan tinggi.
Singkat saja, berikut berbagai jenis ikan hias air tawar imut dan unik:
Baca Juga: 6 Jenis Ikan Hias Air Tawar Punya Warna Menarik dan Mudah Berkembang Biak, Sudah Punya?
1. Black Ghost
Black Ghost (foto: zoo-mar.pl)
Black Ghost memiliki paduan bentuk tubuh dengan corak warna yang hitam pekat membuat daya eksotisme tersendiri bagi ikan hias yang aktif pada malam hari satu ini.
Di kalangan pecinta ikan hias black ghost cukup populer dan biasanya digabungkan dengan ikan lain karena ikan ini sifatnya kalem dan tidak mengganggu penghuni aquarium yang lain.
Black ghost (Apteronotus albifrons) berasal dari sungai Amazon. Ciri khasnya adalah bentuk tubuhnya yang unik yang pada bagian bawahnya memiliki gelambir tipis.
Dari atas gelambir badannya berbentuk pipih lalu bagian atasnya agak membulat dan melengkung. Warna keseluruhan hitam pekat termasuk matanya, hanya pada ekornya yang memiliki sedikit corak putih.
Ada satu kemampuan unik yang dimiliki ikan hias unik ini yakni mampu menghasilkan listrik dalam jumlah sangat kecil. Sengatan listrik lemah tersebut berguna untuk mempertahankan diri maupun membantu dalam mendapatkan mangsanya.
2. Tiger Barb
Tiger Barb (foto: fishbazaar.sg)
Tiger barb terkenal dengan sebutan lain yakni Sumatran Barb karena asal muasalnya dari perairan di Sumatera. Walau begitu ikan ini juga banyak terdapat di Kalimantan yang masih memiliki sumber air bersih dari hutan.
Sama halnya dengan neon tetra, ikan tiger barb akan tampak indah saat berkumpul dalam jumlah yang banyak. Bentuknya tubuhnya cukup kecil dengan corak berupa 4 garis hitam pada tubuh yang berwarna putih kekuningan menjadikan hewan ini mirip dengan macan / tiger.
Untuk memelihara tiger barb kalian harus selalu memeriksa kondisi air agar selalu jernih dan tidak banyak kotoran. Selain itu oksigen air juga harus terjaga dengan baik agar ikan terbebas dari stres dan kematian.
Apabila kalian punya aquarium yang kosong daripada dibiarkan nganggur lebih baik diisi salah satu dari kelima ikan hias air tawar yang memiliki bentuk dan corak unik di atas. Selain untuk mengisi waktu luang, melihat tingkat laku ikan yang kita miliki juga dapat meredakan stres.
3. Neon Tetra
Neon Tetra (foto: Wikipedia)
Neon tetra (Paracheirodon innesi) adalah ikan hias yang paling cocok untuk mengisi aquascape ukuran kecil maupun besar. Kilauan warna merah mengkilat dan warna biru cerah yang melintang ditubuhnya sangatlah menakjubkan.
Apalagi ikan hias satu ini hidup secara bergerombol mulai dari puluhan hingga ratusan, tentu jika ditambah pencahayaan yang tepat akan menambah keindahan luar biasa pada aquascape.
4. Kuhli Loach
Ikan hias air tawar yang berasal dari perairan air tawar Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia dan Thailand ini memiliki bentuk tubuh unik memanjang layaknya belut dengan corak belang-belang di sekujur tubuhnya.
Semakin dewasa proporsi tubuhnya semakin memanjang sehingga tampak seperti ular yang melingkar jika dilihat secara sepintas, tapi bila diihat secara keseluruhan dari dekat ikan ini sangat imut loh.
Ikan ini banyak dimanfaatkan sebagai ikan pembersih aquarium karena sifatnya yang menyukai memakan sisa kotoran hewan lain, telur ikan, lumut dan alga serta berbagai serangga kecil.
Media yang paling disukai kuhli loach adalah pasir ringan atau butiran batuan kecil yang halus. Binatang unik satu ini menyukai mengubur dirinya dalam pasir serta mendapatkan makanan dengan cara memakan pasir lalu menyaring dalam mulutnya. Jadi sangat cocok jika digunakan sebagai hewan tambahan untuk aquascape yang kalian miliki.
Baca Juga: Jenis-jenis Ikan Predator Belida Cocok untuk Membuat Akuarium Kamu Terlihat Menarik
5. Dwarf Puffer Fish
Dwarf Puffer Fish (foto: aquariumtidings.com)
Di Indonesia dwarf pufferfish sering disebut sebagai buntal air tawar kerdil yang merupakan spesies dari pufferfish yang memiliki bentuk tubuh kecil nan mungil menggemaskan. Karena inilah ikan ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai isi aquarium yang bisa dipadukan dengan ikan lainnya.
Dwarf pufferfish (Carinotetraodon travancoricus) termasuk ikan hias air tawar yang cukup sulit ditemui di Indonesia. Habitas aslinya adalah di Karnataka dan Kerala sebuah kota di India. Walau tergolong sebagai hewan soliter atau penyendiri, ikan ini termasuk ikan yang sangat aktif.
Karakteristik tubuhnya yang paling menonjol adalah pada bentuk tubuh, warna, dan bentuk mata. Paduan bentuk tubuh mungil dengan mata yang besar menjadikannya tampak lucu. Ditambah corak totol-totol di badannya dapat berubah warna sesuai dengan suasana hati dan keadaaan lingkungan.
Itulah berbagai jenis ikan hias air tawar terlihat imut dan unik. Bagi Kamu mulai hobi dengan ikan hias langsung diburu ke toko ikan hias ya Guys!