Son Heung-min Diincar Real Madrid, Ini yang Akan Dilakukan Tottenham Hotspur

Son Heung-min Diincar Real Madrid, Ini yang Akan Dilakukan Tottenham Hotspur

Alpandi Pinem
2021-01-12 22:45:00
Son Heung-min Diincar Real Madrid, Ini yang Akan Dilakukan Tottenham Hotspur
Son Heung-min (Istimewa)


Raksasaa Spanyol, Real Madrid menurut kabar, saat ini tengah mengincar penyerang Tottenham, Son Heung-Min. Terkait hal itu, Tottenham Hotspur yakin Son Heung-min bakal menandatangani kontrak baru.

Pemain Timnas Korea Selatan semakin gemilang di Spurs dengan mencetak 16 gol dan membuat delapan assist dalam 25 penampilan di semua kompetisi.

Baca Juga :Ini Beberapa Pelatih yang Diprediksi Akan Segera Dipecat di 2021

Son memiliki kontrak di Tottenham Hotspur hingga Juni 2023. Spurs kabarnya ingin mengontrak pemain berusia 28 tahun itu dengan kontrak jangka panjang yang baru dan lebih baik karena kepentingannya.

Menurut The Telegraph, Tottenham menjadi semakin yakin sang penyerang akan menandatangani kontrak baru di klub meskipun ada ketertarikan dari Real Madrid.
Spurs diyakini telah menunda pembicaraan untuk saat ini karena dampak finansial dari wabah virus corona.

Namun, mengamankan masa depan Son diduga menjadi prioritas bagi CEO Tottenham Hotspur, Daniel Levy. Di sisi lain, mantan pemain Hamburger SV ini juga disebut ingin memperpanjang masa tinggalnya di London Utara.

Baca Juga : Ini Pemain yang Akan Diciptakan Pep Guardiola Menjadi Lionel Messi Baru di Manchester City

Tottenham Hostpur dikabarkan akan menaikkan gaji Son Heung-min menjadi 200 ribu pounds atau setara Rp3,8 miliar per pekan. Kenaikan gaji Son ini disebut-sebut menjadi permintaan langsung manajer Spurs, Jose Mourinho, kepada petinggi klub.

Saat ini, Son Heung-min mendapat gaji senilai 150 ribu pounds (Rp2,8 miliar) per pekan. Kontraknya di klub London Utara itu akan habis pada akhir musim 2013.

Baca Juga : Tottenham Hotspur Dikabarkan Ingin Pinjam Ivan Perisic dari Inter Milan

Mourinho sudah menelepon petinggi klub supaya memberikan kontrak baru kepada Son. Mourinho berharap kontrak itu akan terus membuat pemain Korea Selatan itu menghabiskan kariernya di Spurs.

Kontrak baru Son dikabarkan berdurasi lima tahun, dengan nilai 52 juta pounds (Rp993,2 miliar), yang mengikatnya di Tottenham hingga 2025.


Share :