Cristiano Ronaldo Sukses Lewati Rekor Gol Pele

Cristiano Ronaldo Sukses Lewati Rekor Gol Pele

Alpandi Pinem
2021-01-04 22:25:40
Cristiano Ronaldo Sukses Lewati Rekor Gol Pele
Cristiano Ronaldo (Istimewa)


Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mencetak sejarah dengan melewati rekor gol legenda sepak bola Brasil, Pele. Rekor itu diukir Ronaldo seusai mencetak dua gol untuk membantu Juventus mengalahkan Udinese 4-1 pada laga pekan ke-15 Liga Italia, Senin (4/1/2021) dini hari WIB.

Tambahan dua golnya itu membuat Cristiano Ronaldo kini telah mencetak 758 gol sepanjang kariernya di level klub dan timnas. Megabintang 35 tahun itu memiliki 656 gol bersama klub-klub yang pernah dia bela, serta 102 gol berseragam Timnas Portugal.

Baca Juga : Rekor Frank Lampard : Pelatih Terburuk Chelsea era Abramovich

Melansir laporan Mundo Deportivo, 758 gol Ronaldo membuat dirinya berhasil mengalahkan rekor gol milik Pele. Legenda bernama asli Edson Arantes do Nascimento itu mempunyai tabungan 757 gol dalam kariernya, yakni 688 di level klub dan 77 lainnya bersama Timnas Brasil.

Dengan demikian, Ronaldo kini menempati peringkat kedua dalam daftar pemain dengan gol terbanyak sepanjang sejarah. Dia berada tepat di bawah legenda Ceko, Josef Bican, yang berada di posisi pertama.

Baca Juga : Manchester United Akan Lepas 6 Pemain di Bursa Transfer Januari 2021, Ini Daftarnya

Bican telah mencetak 759 gol di level klub dan tim nasional selama aktif bermain di periode 1931-1955. Ronaldo dapat menyamai rekor legenda Slavia Praha itu apabila dia dapat menambah satu gol lagi di laga-laga berikutnya.

Berikut ini daftar jumlah gol Cristiano Ronaldo di setiap klub dan timnas yang dibelanya:


Sporting CP: 4 gol
Manchester United: 118 gol
Real Madrid: 450 gol
Juventus: 83 gol
Timnas Portugal: 102 gol


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30