Penghangat Bangku Cadangan, Eriksen Disodorkan ke Raksasa Spanyol

Penghangat Bangku Cadangan, Eriksen Disodorkan ke Raksasa Spanyol

Alpandi Pinem
2021-01-04 20:54:13
Penghangat Bangku Cadangan, Eriksen Disodorkan ke Raksasa Spanyol
Christian Eriksen (Istimewa)


Gelandang Inter Milan, Christian Eriksen,  tak menjadi pilihan utama pelatih Inter Milan, Antonio Conte. Diboyong dari Tottenham Hotspur pada Januari 2020, pemain asal Denmark itu lebih sering duduk di bangku cadangan ketimbang tampil di lapangan.

Terkait hal itu, Inter Milan seperti dikabarkan Marca, Minggu (3/1/2021), menawarkan Christian Eriksen ke Real Madrid dan Atletico Madrid. Manuver itu dilakukan untuk menyelamatkan karier sang pemain.

Baca Juga : Kai Havertz Dikabarkan Menyesal Gabung ke Chelsea

Inter berusaha melego Christian Eriksen ke Real Madrid dan Atletico karena tahu kedua klub tersebut sebelumnya terlibat dalam perburuan jasa sang pemain.

Namun, peluang Inter melepas Christian Eriksen bakal sulit. Situasi perekonomian Real Madrid dan Atletico yang terganggu karena pandemi COVID-19 berpeluang menggagalkan transfer Eriksen.

Baca Juga : Liga Inggris : Liverpool Incar Bek Lille Sven Botman

Inter harus mencari peminat Eriksen. Meski demikian, itu diyakini akan mudah mengingat sang pemain memiliki potensi dan kualitas mumpuni di lini tengah.

Christian Eriksen merupakan gelandang serang yang mampu menjadi penyeimbang di lini tengah, sekaligus motor serangan. Hal itulah yang memungkinkan Christian Eriksen rajin memberikan assist.

Baca Juga : Erling Haaland Dikabarkan ke Barcelona, Ini Komentar Sadis Mino Raiola

Christian Eriksen terbuka untuk segala kemungkinan dalam lanjutan kariernya, termasuk untuk menerima tawaran dari klub Inggris. Sejauh ini, Christian Eriksen dikaitkan dengan rencana kepindahannya ke Arsenal hingga Manchester United. Namun, kedua klub tersebut sama-sama belum melayangkan tawaran resmi.

Arsenal dan Manchester United masih punya banyak waktu untuk mematangkan keinginan dalam merekrut Eriksen. Apalagi bursa transfer musim dingin akan dibuka sampai 1 Februari mendatang.


Share :