Cerita Misteri Makhluk Berkepala Anjing dan Ular Raksasa di Danau Aul, Turut Melestarikan Mata Air dan Hutan

Cerita Misteri Makhluk Berkepala Anjing dan Ular Raksasa di Danau Aul, Turut Melestarikan Mata Air dan Hutan

Ekel Suranta Sembiring
2020-12-13 20:27:32
Cerita Misteri Makhluk Berkepala Anjing dan Ular Raksasa di Danau Aul, Turut Melestarikan Mata Air dan Hutan
Danau Aul (foto: kumparan)

Danau Aul yang berada di bawah Gunung Artapela, Kampung Cibitung, Desa Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, memiliki cerita misteri.

Dikisahkan, di danau itu, hidup sesosok makhluk dengan wajah anjing dan tubuhnya manusia serta mata yang menyala.

Selain itu, di dasar danau, hidup seekor ular besar yang membelit batang pohon besar.

Baca Juga: Cerita Misteri Ombak Berguling-guling Bono di Sungai Kampar, Konon Ombak Perwujudan Tujuh Hantu

"Cerita rakyatnya seperti itu dan masih jadi cerita dari mulut ke mulut warga," ujar Sandi.

Sandi merupakan mahasiswa tingkat akhir di perguruan tinggi swasta di Bandung dan masih membantu orangtuanya berkebun di ladang untuk membiayai kuliahnya.

Namun, melihat geografis danau yang berada di sisi hutan, ia meyakini ada cerita positif di balik cerita rakyat berbau mistis itu.

Baca Juga: Cerita Misteri Santet Brojo dari Jatim, Konon Santet Paling Mematikan di Indonesia

Yakni, cerita rakyat itu untuk melindungi keasrian hutan dan lingkungan di sekitarnya.

"Saya meyakini bahwa cerita rakyat itu ada tidak lain untuk melindungi keasrian danau dan hutan supaya tidak dijamah oleh manusia yang suka merusak," ucap Sandi.

Namun, apa daya, toh akhirnya danau itu bisa diakses manusia. Apalagi, ada titik pengeboran panas bumi. Kemudian, sekarang, dilintasi para pendaki yang menuju Puncak Sulibra.

Baca Juga: Kisah Mistis Ujang Bustomi, Dikeroyok Dukun Santet hingga Muntah Darah dan Terkapar di Gua

"Karena melihat tempatnya, danau ini sebenarnya merupakan mata air. Saking besarnya debit air hingga membentuk danau. Apalagi kan air yang keluar ini tepat berada di bawah gunung yang banyak sekali pohon-pohon besar dan mampu menyerap air," ucapnya.

Ahmad Sobirin, warga Margamukti juga meyakini hal yang sama. 

Terlepas dari ada tidaknya sosok makhluk halus, danau dan hutan di sekitarnya memang sangat asri. Bahkan, ekosistemnya masih terjaga.

Terbukti dengan seringnya terdengar suara-suara burung langka di sekitar hutan.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30


Hasil Riset Puspenpol Sebut FYP TikTok Jadi Game Changer Politik Indonesia

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 14, 2024 13:02:26


Foto: GBK Jadi Lautan Biru di Kampanye Prabowo-Gibran

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 10, 2024 20:14:24