Raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), harus mati-matian mempertahankan Penyerang tim nasional Prancis, Kylian Mbappe, karena negosiasi perpanjangan kontrak dirinya dengan Les Parisiens menemui jalan buntu.
Melihat situasi itu, Real Madrid yang terus melakukan perburuan jasa Kylian Mbappe. Menurut laporan AS, Sabtu (14/11/2020), klub berjulukan Los Blancos itu menyiapkan dana segar sebesar 180 juta euro (Rp3 trilun) untuk merekrut pemain asal Prancis itu.
Baca Juga : Jika Ingin Jadi Pemain Terbaik Dunia, Kylian Mbappe Harus ke Real Madrid
Nama Kylian Mbappe sudah lama masuk dalam radar Real Madrid. Namun, klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu belum benar-benar serius dalam perburuan penyerang Paris Saint-Germain tersebut.
Kontrak Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain akan berakhir pada Juni 2022. Andaikan sampai akhir musim 2020-2021 Kylian Mbappe tak memperbaharui kontraknya, Real Madrid bakal melayangkan tawaran resmi.
Baca Juga : Tak Perpanjang Kontrak di PSG, Kylian Mbappe Ingin Gabung Real Madrid
PSG masih berusaha untuk meyakinkan Kylian Mbappe memperbaharui kontraknya. Namun, sang pemain belum mau berpikir untuk memperpanjang jasanya di Parc des Princes. Real Madrid diyakini tak akan kesulitan dalam merekrut Kylian Mbappe. Apalagi sang pemain memiliki impian untuk bisa bermain di Madrid.
Kylian Mbappe bisa menjadi aset masa depan El Real jika berhasil didatangkan pada musim panas 2021. Usianya yang masih muda memungkinkan Mbappe menjelma menjadi predator mematikan di lini depan Real Madrid.
Baca Juga : Gawat! PSG Gagal Perpanjang Kontrak Kylian Mbappe
Legenda Timnas Prancis, Robert Pires, mengaku lebih suka Kylian Mbappe bertahan di Paris Saint-Germain. Namun, Robert Pires menilai jika sang pemin ingin terus berkembang maka harus hengkang ke Real Madrid.
"Saya orang Prancis dan saya menyukai Paris Saint-Germain. Jadi, saya lebih senang jika Mbappe bertahan di Ligue 1. Namun, jika dia ingin terus berkembang sebagai seorang pemain, maka ia harus pindah ke Real Madrid," tegas Pires.