Tidak banyak yang tahu Khabib Nurmagomedov menggunakan teknik triangle choke sebagai jurus pamungkas saat menaklukkan Justin Gaethje di UFC 254.
Berkat jurus itu, Khabib Nurmagomedov dikagumi oleh Presden UFC.
Sekedar informasi, duel perebutan sabuk juara kelas ringan UFC antara Khabib Nurmagomedov vs Gaethje digelar di Fight Island, Abu Dhabi, Minggu 25 Oktober 2020 dini hari WIB. Pertarungan tersebut dimenangkan The Eagle pada ronde kedua.
Baca Juga: Biografi dan Profil Lengkap Khabib Nurmagomedov, Petarung Hebat UFC yang Memilih Pensiun
Pada ronde tersebut, Khabib Nurmagomedov menggunakan teknik kuncian berbahaya. Ketika terjatuh, dia lalu meraih satu lengan Gaethje dan mengapit dua kakinya di atas pundak The Highlight guna mengunci leher lawannya tersebut.
Khabib Nurmagomedov hanya butuh dua ronde untuk mengalahkan 'The Highlight'. Dia melakukan triangle choke berupa kuncian ke leher dengan menyilangkan kaki, sehingga Justin menyerah.
Tidak lama kemudian, Khabib Nurmagomedov berhasil mempertahankan sabuk juaranya, dan menjaga rekor kemenangan yang tak ternoda menjadi 29-0. Namun setelahnya, petarung asal Dagestan itu menyatakan pensiun.
Sekedar informasi, Triangle choke merupakan sebuah jurus yang mematikan dalam pertarungan gulat. Triangle choke mengincar leher lawan yang menekan pembuluh nadi leher yang membawa darah ke kepala. Kuncian itu membuat aliran darah menuju otak menjadi terganggu.
Baca Juga: Jokowi Minta Vaksin Covid-19 yang Akan Disutikkan Aman
Cara melakukan triangle choke adalah dengan melingkarkan kedua kaki di leher lawan dan salah satu lengan lawan ada di antara kaitan kaki tersebut. Setelahnya, lawan akan kesulitan untuk bernafas dan merasa pusing hingga bisa sampai pingsan.
Tapi untuk melakukan triangle choke, bukanlah hal mudah. Petarung harus bisa mencari momen, serta membuat lawan terkecoh.