Kisah Misteri Hantu Sumiati di Makassar, Bergentayangan dan ingin Balas Dendam

Kisah Misteri Hantu Sumiati di Makassar, Bergentayangan dan ingin Balas Dendam

Ekel Suranta Sembiring
2020-09-26 19:27:26
Kisah Misteri Hantu Sumiati di Makassar, Bergentayangan dan ingin Balas Dendam
Ilustrasi Hantu Sumiati (foto: pojoksatu.id)

Kota Makassar yang merupakan ibu kota Provinsi Selawesi Selatan menyimpan kisah misteri tentang beberadaan sosok hantu bernama Hantu Sumiati. Kisah misteri tentang hantu ini kini telah melegenda sejak 1980-an dan menarik pehatian warga lokal begitu juga para pecinta kisah misteri di Indonesia.

Hantu Sumiati disebut sering menampakkan diri dengan busana serba putih, atau serba merah jika ia sedang mengincar korban. Umumnya hantu Sumiati ini dipercaya sering meneror laki-laki di malam hari. Umumnya, lelaki apes tersebut berprofesi sebagai supir angkot atau pengayuh becak. Ia muncul dengan bersimbah darah dengan bagian tubuh tak lengkap.

Baca Juga: Kisah Mistis Mario saat Menginap di Kantor, Dibangunin Hantu Tanpa Muka

Menurut buku Hantu: Dari Suster Ngesot sampai Sundel Bolong (mediakita, 2013) yang disusun akun Twitter @urbanlejen, disebutkan bahwa Sumiati ini adalah nama seorang perempuan desa yang coba mengadu nasib ke Kota Makassar demi memperbaiki hidup keluarganya. Namun nasib nahas menimpa Sumiati yang tinggal sendiri di ibu kota tanpa kerabat.

Sumiati, yang berjalan sendiri di suatu malam, lantas disekap oleh kawanan pemuda yang kebetulan berpapasan dengannya di jalan. Lantaran suasana yang sudah sepi, suara Sumiati meminta pertolongan lenyap ditelan sunyi. Malam itu, Sumiati dilecehkan kehormatannya oleh kawanan bejat ini.

Baca Juga: Cerita Misteri Raja Bujang, Dipercaya Penjaga Pantai Solop Riau

Ingin menyembunyikan kejahatannya, salah satu kawanan yang disebut berprofesi sebagai supir angkutan kota (pete-pete) membawa tubuh Sumiati yang sudah tak berdaya untuk dibuang ke sebuah tempat. Di perjalanan, Sumiati yang lemah tak berdaya mengetahui bahwa kawanan biadab ini sehari-hari bekerja sebagai supir pete-pete dan pengayuh becak.

Tak tinggal diam, Sumiati coba berontak dengan sisa-sisa tenaganya. Namun, salah satu pemuda tak sengaja membunuh Sumiati. Kaget bukan main, tujuan mereka berubah: mengubur Sumiati. Setelah sampai di wilayah terpencil, kawanan ini kemudian menggali kuburan dan memakamkan Sumiati di liang tersebut.

Baca Juga: Kisah Mistis Pendaki Misterius di Gunung Prau, Muncul saat Beramai-ramai Berfoto

Alhasil lantaran mati penasaran, arwah Sumiati menjelma menjadi hantu dengan segala bara dendamnya. Ia kerap meneror para supir angkot dan pengaruh becak, dua profesi kawanan biadab yang merenggut nyawanya dulu.


Share :

HEADLINE  

Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00