Biografi Lengkap Beckham Putra, Gelandang Lincah Timnas U-19

Biografi Lengkap Beckham Putra, Gelandang Lincah Timnas U-19

Yuli Nopiyanti
2020-09-18 17:17:46
Biografi Lengkap Beckham Putra, Gelandang Lincah Timnas U-19
(Foto:Dok.Instagram/beckham_put7)

Beckham Putra Nugraha yang merupakan gelandang di Timnas U-19 ini baru dimasukkan pelatih Shin Tae-yong pada babak kedua. Pemain Persib Bandung ini rupanya tak butuh waktu lama untuk memberikan warna lain dalam permainan Timnas U-19.

Pasalnya Beckham membuat Timnas Indonesia U-19 bermain lebih ofensif. Bahkan nilai plus dari Beckham itu pula yang akhirnya berujung gol penentu kemenangan buat Timnas U-19.

Beckham dengan tenang mengecoh satu pemain Qatar dan kemudian memberikan umpan matang yang dengan mudah dikonversi jadi oleh Supriyadi.

Baca Juga: Biografi Lengkap Witan Sulaeman, Pemain Timnas U-19 yang Bermain di Club Serbia

Beckham Putra Nugraha merupakan anak ketiga dari pasangan Budi Nugraha dan Yuyun Zauhariyyah. Diketahui bahwa ketertarikan Bechkam dengan bola sudah dari kecil.


Beckham yang merupakan jebolan Diklat Persib tersebut juga terinspirasi dari sang kaka yakni Gian Zola yang sudah terebih dahulu bergabung dengan Persib.

Beckham juga pernah belajar bola di SBB UNI, hal ini karena dirinya ingin mengikuti langkah kakanya Gian Zola yang sudah lebih dulu masuk kesana.

Pada awalnya Beckam sempat ingin menjadi kiper, namun dirinya memutuskan untuk mencoba posisi lain. Kemampuan bermain Beckham ini salah satunya bekat hasrat dan keinginan untuk mengejar apa yang sudah dilakukan sang kaka Gian Zola.

Beckham pun pernah muncul dan terlihat ketika ia menjadi top skor Piala Menpora 2016, dengan perolehan 20 gol.


Beckham Putra juga menjadi pemain terbaik di ajang Football Cup Barcelona U-15, di Spanyol. Beckham juga sempat menjadi top skor Liga 1 U-19 musim 2018.

Beckham Putra juga pernah memperkuat Timnas U-16 asuhan Fakhri Husaini dan menjuarai AFF U-16 di Sidoarjo.

Baca Juga: Biografi Lengkap Brylian Aldama, Salah Satu Pencetak Gol Kemenangan Lawan Qatar



Sumber:kompas/tribun/liputan6


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30