Batu Belimbing di Kalbar, Batu Unik Disebut-sebut Meteor yang Jatuh ke Bumi

Batu Belimbing di Kalbar, Batu Unik Disebut-sebut Meteor yang Jatuh ke Bumi

Ekel Suranta Sembiring
2020-06-10 06:00:00
Batu Belimbing di Kalbar, Batu Unik Disebut-sebut Meteor yang Jatuh ke Bumi
Batu Belimbing di Kalbar (foto: sitimustiani.com)

Berkunjung ke Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) jangan lewatkan objek wisata Batu Belimbing. Sekilas namanya memang seperti nama buah, namun ternyata ini merupakan sebuah batu.

Wisata Batu Belimbing terletak sekitar 9 kilometer dari pusat kota Singkawang, tepatnya di daerah Namtet, gang Batu belimbing, Kelurahan Nyarumkop, Kecamatan Singkawang Timur.

Lokasinya begitu sejuk dengan dikelilingi puluhan pohon yang menjulang tinggi. Batu ini dulunya diberi nama Batu Pulau karena bentuknya yang dianggap menyerupai sebuah pulau. Tak hanya itu, batu ini juga sempat dijuluki Batu Bergantung karena batu ini seperti terapung di atas air.

Baca Juga: Pulau Kakaban di Kaltim, Tempat yang Cocok Berenang dengan Ubur-ubur Jinak

Kemudian batu ini diberi nama Batu Belimbing karena bentuknya yang segi-segi alias berlekuk-lekuk menyerupai buah belimbing. Kononya, batu ini dulunya tidak sebesar saat ini, namun batu ini lama-kelamaan tumbuh semakin besar.

Namun, hal itu belum jelas kebenarannya. Namanya juga cerita sejarah yang belum dibuktikan kebenarannya.

Batu Belimbing ini juga disebut-sebut sebagai meteor laingit yang jatuh di bumi. Ada yang mengatakan juga jika dulunya pernah ada pitongan Batu Belimbing ini. Batu ini lama kelamaan juga tumbuh di samping induknya.

Baca Juga: Masih Berteman dengan Mantan Pacar? Ini Penjelasan Psikolog

Meski belum jelas kebenarannya, namun batu ini memang sungguh menjadi fenomena alam yang unik. Secara ilmiah batu ini terbentuk karena adanya erosi dan pelapukan yang terjadi pada batu tersebut.


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00