Kasus positif COVID-19 di Indonesia naik lagi. Angka kematian dan kesembuhan dari virus Corona ini juga mengalami kenaikan.
Penambahan jumlah kasus positif COVID-19 di Indonesia bisa dilihat di situs covid19.go.id dan disampaikan langsung oleh juru bicara pemerintah terkait penanganan COVID-19 Achmad Yurianto lewat siaran langsung kanal YouTube BNPB Indonesia, Selasa 2 Juni 2020.
Baca Juga: Layanan Satpas SIM Dibuka Kembali, Namun Terbatas, Cek Ini Kebijakannya
Baca Juga: Jelang New Normal, Ini Update Corona Indonesia dan Dunia
Total angka kasus positif COVID-19 di Indonesia secara kumulatif menjadi 27.549 kasus. Total angka kematian COVID-19 saat ini adalah 1.663 orang. Total angka kesembuhan dari COVID-19 adalah 7.935 orang.
Data yang disampaikan oleh pemerintah ini merupakan data yang dikumpulkan hingga pukul 12.00 WIB tadi.