Indonesia salah satu negara yang memiliki banyak makanan khas. Di setiap daerahnya terdapat makanan khas yang menjadiidentitas dari setiap kota. Beberapa makan khas Indonesia dijadikan sajian untuk buka puasa. Soal rasa, tak perlu diragukan lagi.
Salah satunya daerah yakni di Tapanuli Selatan yang mempunyai makanan khas berbuka puasa yakni Ikan Sungai Bakar Bumbu Holat yang disajikan komplet dengan pucuk rotan atau yang sering disebut pakat.
Menu ini hanya ada di bulan Ramadan, sama halnya seperti pakat. Ikan bakar sungai bumbu holat ini dijual seharga Rp10 ribu per ekor. Jika ingin menyantap, kamu bisa campurkan bumbu holat sebagai sambal pendampingnya.
Yang menarik dari bumbu holat tersebut adalah kayu balakka yang dikupas kulitnya dicampur dengan air garam dan bawang kemudian direbut dan dicampur dengan pangananan lainnya seperti pakat atau umbut rotan atau ikan Bakar.
Tidak heran rentengan ikan bakar yang dipajangkan di tempat bakaran ikan mengundang para pengguna jalan Sisingamangaraja, selain harum dari bumbu-bumbu bakarnya, juga mengundang air liur yang menghirupnya apalagi pada bulan Ramadhan.
Untuk mendapat Ikan Sungai Bakar Bumbu Holat kini sudah dapat ditemui di pinggiran Jl. Sisingamangaraja, Medan tepatnya di depan kampus UNIVA, Medan. Dahulu ikan sungai bakar asli Sungai Batang Gadis Tapanuli Selatan ini adalah menu khas berbuka raja-raja Mandailing yang disajikan dengan bumbu holat.