Simak Yuk Berikut Amalan Sesudah Sholat Tahajud agar Doa Dijabah

Simak Yuk Berikut Amalan Sesudah Sholat Tahajud agar Doa Dijabah

Yuli Nopiyanti
2020-05-04 11:01:50
Simak Yuk Berikut Amalan Sesudah Sholat Tahajud agar Doa Dijabah
Ilustrasi orang sedang berdoa setelah sahalat (Foto:Dok.Istimewa)

Dibulan yang suci ini umat muslim sedang menjalankan ibadah puasa bahkan tah naya itu saja kebanyaka orang memanfaatkan bulan yang suci ini untuk maningkatkan ibadahnya. Sholat Tahajud merupakan ibadah sunah yang memiliki keutamaan sangat besar. Melaksanakan sholat tahajud juga sangat dianjurkan di bulan suci Ramadan.

Manfaat sholat tahajud sangat luar biasa untuk seorang muslim. Bahkan, sholat tahajud dianggap sebagai ibadah sholat sunnah yang paling istimewa.

Telah disebutkan di dalam Al-Qur’an bahwa sholat tahajud dapat membuat orang yang mengamalkannya diangkat ke tempat yang terpuji di mata Allah SWT.

Berbagai keutamaan bisa kamu dapatkan dari melaksanakan sholat tahajud dengan rutin. Sholat tahajud bisa dikerjakan kapan pun dalam kurun waktu setelah isya' sampai masuknya waktu subuh.

Namun, waktu yang paling dianjurkan adalah sepertiga malam terakhir. Sepertiga malam terakhir berarti lepas tengah malam hingga masuknya waktu Subuh.

Rasulullah SAW bersabda, sholat tahajud bisa mengangkat manusia ke dalam tempat yang terpuji.

Inilah shalat yang diperintahkan Allah kepada Nabi Muhammad ﷺ dalam sabda-Nya:

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَكَ عَسَىٰ أَنْ يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَحْمُودًا

Arti: “Dan pada sebagian malam hari, bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji” (QS Al-Isra’: 79).

Tak hanya itu saja bahkan Menurut Ustaz Adi Hidayat, ada amalan yang dilakukan saat sholat tahajud yang membuat turunnya dua hal kepada manusia, yakni:

1. Seketika dosa bisa diampuni

2. Seketika doa bisa dikabulkan, terutama bila merupakan kebutuhan

Amalan yang dilakukan setelah tahajud, sebelum fajar.

Menurut Ustaz Adi Hidayat dalam akun YouTube Mentari Senja TV, seperti disebutkan dalam Al-Quran Surat Adz Dzariyat ayat 18:

وَبِالْاَسْحَارِ هُمْ يَسْتَغْفِرُوْنَ ﴿الذاريات : ۱۸﴾
Artinya:
Dan pada akhir malam mereka memohon ampunan (kepada Allah). (QS. Az-Zariyat: 18)

Ustaz Adi Hidayat mengatakan, ini berarti menutup ibadah salat tahajud dengan istigfar sampai waktu fajar.

"Rasakan dosa, hingga meminta ampun kenikmatan istigfar melekat ke seluruh tubuh. Sampai air mata menetes," kata Ustaz Adi Hidayat.


Jika ini dilakukan secara benar, maka manusia akan mendapatkan keberkahan dan manfaat dari sholat tahajud. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30