Mantap nih! Sayur Tauco Udang dengan Sambal Tuktuk Khas Medan yang Dijamin Bikin Selera Makan

Mantap nih! Sayur Tauco Udang dengan Sambal Tuktuk Khas Medan yang Dijamin Bikin Selera Makan

Alpandi Pinem
2020-04-15 19:41:20
Mantap nih! Sayur Tauco Udang dengan Sambal Tuktuk Khas Medan yang Dijamin Bikin Selera Makan
Sayur Tauco Udang Medan (Istimewa)


Bosan di rumah? Dan bingung mau cari menu makan? Nih coba makanan khas daerah Sumatera Utara yang lezat. Tauco Udang sangat cocok untuk Anda penyuka seafood dan makanan pedas.

Makanan khas Medan ini, sangat nikmat disajikan pada malam hari dan cuaca dingin. Apalagi, disajikan bersama dengan nasi hangat dan tambahan sambal tuktuk khas Tapanuli akan membuat makan malam Anda semakin berselera.

Sambal tuktuk ini memiliki kekhasan dengan campuran ikan aso-aso (sejenis ikan kembung yang sudah dikeringkan). Ingin tahu resepnya?

Berikut Resep Sayur Tauco Udang :

Bahan-bahan :

1 kg udang
50 gram kacang panjang, potong-potong
2 buah tomat
Minyak untuk menumis
Air secukupnya

Bahan Bumbu Tauco :

10 buah cabai merah keriting, iris tipis
10 buah cabai hijau, iris tipis
10 buah cabai rawit merah
10 buah cabai rawit hijau
100 gr bawang merah, iris tipis
50 gr bawang putih, iris tipis
2 buah tomat, iris kasar
½ sdt garam
10 cm jahe, memarkan
10 cm lengkuas, memarkan
3 lbr daun salam
300 gram tauco Medan kualitas premium, larutkan dalam satu sdm air.

Cara membuat :

Pertama, bersihkan terlebih dahulu udang, dengan membuang kepala dan kulit udang. Cuci bersih, kemudian beri perasan air jeruk nipis dan garam, aduk-aduk kemudian biarkan selama 15 menit.
Setelah itu, siapkan minyak untuk menumis seluruh bumbu halus, kecuali daun salam dan tauco. Aduk hingga rata dan masak hingga tercium bau harum masakan. Jangan lupa masukan daun salam.

Kemudian, masukan udang ke dalam tumisan bumbu halus beserta tomat dan tauco yang telah dilarutkan tadi. Lalu, masukan kacang panjang yang telah dipotong-potong kecil.
Biarkan udang hingga berubah warna, tambahkan garam. Beri air, jika ingin tauconya berkuah. Tauco Udang siap disantap.


Share :