Presiden Jokowi melantik wakil gubernur terpilih Ahmad Riza Patria di Istana Negara, tak hanya itu saja bahkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga mendampingi pelantikan Ahmad Riza Patria sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 15 April 2020.
Tak hanya itu saja bahkan dengan memakai setelan jas berwarna hitam, Prabowo dan Anies hadir mengenakan masker seperti tamu-tamu lainnya. Suasana pelantikan Riza hanya dihadiri kurang dari 30 orang di dalam ruangan.
Bahkan tak hany aitu saja sekitar pukul 13.15, Riza sah dilantik dan mengucap sumpah jabatan. "Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wakil Gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh UUD 1945 dan menjalankan segala undang-undang dan peraturan dengan selurus-lurusnya serta mengabdi kepada masyarakat, nusa dan bangsa," ujar Riza Patria saat mengambil sumpah jabatan dituntun oleh Presiden Jokowi, Rabu, 15 April 2020.
Acara pelantikan berlangsung singkat, kurang dari 15 menit. Kemudian dilanjut pelantikan dua pejabat lainnya yakni I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi sebagai Anggota KPU RI (PAW) dan Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI).
Tak hanya itu saja bahkan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono sebelumnya mengatakan, tamu yang diundang dalam acara ini memang sangat terbatas.
"Menteri hanya empat sampai enam orang yang diundang. Dari jajaran kabinet dan Pemda DKI Jakarta hingga perwakilan keluarga yang dilantik, total hanya sekitar 30 orang yang diundang," ujar Heru kepada wartawan, Selasa, 14 April 2020.