Sekterais FPI: Kepala BPIP Tak Paham Pancasila

Sekterais FPI: Kepala BPIP Tak Paham Pancasila

adminweb
2020-02-13 14:00:00
Sekterais FPI: Kepala BPIP Tak Paham Pancasila
Foto: Ist

Sekretaris Umum DPP Front Pembela Islam (FPI) Munarman menilai pernyataan Ketua Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyu perlu ditanggapi serius. Yudian menyebut musuh Pancasila adalah agama.


Munarman mengatakan, tidak perlu lagi mencopot Yudian Wahyudi dari Ketua BPIP. Munarman menganggap lebih baik BPIP dibubarkan selekas mungkin karena ketuanya tak memahami konsep yang terkandung dalam Pancasila.


"BPIP ini segera harus dibubarkan, karena ketuanya saja enggak ngerti sama sekali dengan Pancasila," ucap Munarman saat dihubungi Rabu 12 Februari 2020.



Munarman menyesalkan pernyataan Yudian ketika mengatakan bahwa agama adalah musuh Pancasila. Dia yakin itu keliru. Munarman juga yakin jika Yudian tidak tepat dalam memaknai Pancasila.


Pernyataan Yudian Wahyudi ini menuai kontroversi dari berbagai kalangan. Ini karena dia mengatakan bahwa musuh Pancasila adalah agama. Yudian berpendapat ada kelompok minoritas yang mereduksi agama demi kepentingannya yang tak selaras dengan Pancasila.


"Si Minoritas ini ingin melawan Pancasila dan mengklaim dirinya sebagai mayoritas. Ini yang berbahaya. Jadi kalau kita jujur, musuh terbesar Pancasila itu ya agama, bukan kesukuan," kata Yudian.


Ketua Persaudaraan Alumni 212 Slamet Maarif  juga turut angkat suara. Bahkan Slamet Maarif menyebut Yudian Wahyudi yang sebenarnya musuh dari Pancasila.


"Jadi ketua BPIP itu sesungguhnya musuh dari Pancasila, karena mau membuang agama dari Pancasila," kata Slamet.


Yudian Wahyudi diminta untuk memberikan klarifikasi oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin. karena menurut Ma'ruf Amin, kegaduhan yang sudah muncul, jangan sampai menjadi semakin besar.



"Supaya tidak timbul ya tak terjadi salah paham, kontroversi sehingga menimbulkan kegaduhan. Saya berharap beliau mengklarifikasi ucapannya itu," kata Ma'ruf.


Share :
Tags : FPIBPIPYudian

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30