Peran Strategis Keraton Kasunanan Menjadi Penentu Masa Depan Surakarta

Peran Strategis Keraton Kasunanan Menjadi Penentu Masa Depan Surakarta

Yanuari Ramdhan
2025-11-25 22:20:00
Peran Strategis Keraton Kasunanan Menjadi Penentu Masa Depan Surakarta
Keraton Kasunanan Surakarta Pilar budaya dan ekonomi yang mendukung kemajuan kota.( Foto: Dok: Istimewa )

Mengenal Dekat Jati Diri Surakarta


Sejarah peradaban Jawa tidak dapat dilepaskan dari keberadaan Keraton Kasunanan Surakarta. Dalam masa awal kemerdekaan Republik Indonesia, Keraton mengambil peran yang sangat besar. Pilihan Keraton untuk mengakui kemerdekaan dan berdiri di dalam NKRI bukan sekadar keputusan politik, tetapi keputusan bersejarah yang memberi legitimasi moral bagi Republik yang baru lahir, sekaligus menjadi rujukan bagi kerajaan-kerajaan lain di Nusantara .


Dampaknya sangat nyata


Surakarta mendapatkan status Daerah Istimewa, menjadi pusat ekonomi, perdagangan, dan legitimasi politik di masa awal Republik. Itu adalah salah satu fase keemasan kota ini, dan itu terjadi karena peran dan eksistensi Keraton Kasunanan Surakarta.


Keraton Kasunanan bukan sekadar bangunan tua atau simbol budaya, melainkan aset strategis dalam struktur sosial, budaya, dan perekonomian kota Surakarta.Ia adalah warisan monumental bagi bangsa Indonesia.


Apakah di masa depan, Surakarta mampu meraih kembali masa keemasannya tanpa eksistensi (peran) Keraton Surakarta? 


Sejarah memberikan jawabannya dengan jelas : Setiap puncak kejayaan Surakarta, baik pada era PB II, PB IV–V, PB X, maupun masa awal Republik, selalu diawali oleh peran dan eksistensi Keraton. Karena itu, Keraton Kasunanan perlu lihat sebagai pilar strategis, bukan sekadar simbol budaya. Ia adalah faktor penentu yang dapat mengembalikan Surakarta pada jalur nilai, jalur peradaban, dan jalur kemajuan.


Mengapa Stabilitas Keraton Penting?


Karena stabilitas melahirkan kepastian, dan kepastian adalah modal utama pembangunan. Dunia usaha mampu menghadapi risiko, tetapi tidak akan pernah mendekati ketidakpastian. Ketika internal Keraton solid, kepastian itu tercipta. Ketika kepastian hadir, kepercayaan publik tumbuh, hukum menjadi jelas, investasi mengalir, dan ekonomi bergerak. Inilah yang dibutuhkan Surakarta hari ini, sebuah kerangka kepastian, bukan sekedar semangat


 Keraton baru dapat memainkan peran terbaiknya ketika semua pihak kembali pada jalan kebenaran 


menghimpun, mengkonsolidasikan, dan menyatukan seluruh unsur tanpa ada yang tertinggal “no one left behind” . Ini bukan hanya tugas keluarga Keraton, tetapi juga tugas Pemerintah untuk mengembalikan segala sesuatu pada ketentuan paugeran, sebagaimana amanat sejarah dan aturan adat yang berlaku. Ketika stabilitas dan soliditas internal Keraton terwujud, dan ketika tata kelolanya dikuatkan secara profesional dan akuntabel, maka pintu masa keemasan Surakarta akan terbuka kembali.


Keraton yang kuat bukan hanya menggerakkan budaya, Keraton yang kuat menggerakkan ekonomi. Keraton yang tertata menguatkan perekonomian, pariwisata, dan marwah kota. Dan dari sanalah Surakarta dapat menapaki kembali kejayaannya


Share :