Dari Syuting ke Quality Time: Tips Inara Rusli Atur Waktu Bareng Anak

Dari Syuting ke Quality Time: Tips Inara Rusli Atur Waktu Bareng Anak

Dimarirenal
2025-03-13 16:20:00
Dari Syuting ke Quality Time: Tips Inara Rusli Atur Waktu Bareng Anak
Tips Inara Rusli Atur Waktu Bareng Anak Foto : (Instagram /@mommy_starla)

Inara Rusli tetap super sibuk di ramadan kali ini , tapi ia nggak pernah melupakan waktu untuk keluarga, terutama anak-anak.


Setiap selesai bekerja, ia pastikan langsung pulang untuk meluangkan waktu bersama mereka. Inara bilang, kualitas waktu bersama anak lebih penting daripada berapa lama kita bersama mereka.


Baca Juga : Dul Jaelani Bikin Ramadan Jadi Lebih Bermakna Dengan Bagi Rezeki ke Anak Yatim


“Yang penting quality time, bukan soal 1x24 jam bersama, tapi momen untuk ngobrol dan berbagi cerita,” katanya.


Anak-anak Inara pun nggak pernah protes soal kesibukannya, karena mereka juga punya kegiatan sendiri, seperti kursus, sekolah, futsal, dan belajar ngaji.Meski begitu, Ramadan ini Inara belum sempat berbuka puasa bersama mereka, tapi ia dan mantan suami, Virgoun, sudah merencanakan untuk buka puasa bareng.


"Anak-anak senang banget. Mereka buka puasa sendiri, tapi tetap antusias dengan rencana buka bareng," tambah Inara.


Bagi Inara, meski sibuk, yang penting tetap bisa menjaga kedekatan dengan keluarga dan membuat momen-momen spesial bersama anak-anak.


Share :

HEADLINE  

Howard Smith x Muklay, Saat Kecepatan Bertemu Ekspresi Seni

 by Miftakhul Hasanah

January 29, 2026 22:15:00


Ranbir Sidhu Ubah Logam Jadi Instalasi Raksasa di Museum

 by Miftakhul Hasanah

January 26, 2026 11:16:05


Karya Tersembunyi Leonardo da Vinci Akhirnya Dibuka untuk Publik

 by Miftakhul Hasanah

January 25, 2026 22:15:00


“The Dot”, Instalasi Laser Futuristik dengan 480 Titik Cahaya

 by Miftakhul Hasanah

January 25, 2026 21:35:02