Profil dan Biodata Gege Elisa: Umur, Agama, IG, Aktris Terseret Isu Perceraian Desta dan Natasha Rizky

Profil dan Biodata Gege Elisa: Umur, Agama, IG, Aktris Terseret Isu Perceraian Desta dan Natasha Rizky

Ajeng Conny Pradestina
2023-05-19 13:00:00
Profil dan Biodata Gege Elisa: Umur, Agama, IG, Aktris Terseret Isu Perceraian Desta dan Natasha Rizky
Gege Elisa (foto: Instagram/@gegeelisa94)

Inilah profil dan biodata Gege Elisa lengkap dengan dengan umur, agama, dan akun Instagram. Nama Gege Elisa tengah menjadi sorotan usai dirinya terseret dalam perceraian Desta dan Natasha Rizky.

Gege Elisa dituding sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Desta dan Natasha Rizky. Hal ini menyusul adanya unggahan foto dari netizen di Twitter yang memperlihatkan foto diduga Gege Elisa dan Desta sedang saling rangkul mesra di bioskop.

Baca juga: Profil dan Biodata Natasha Rizky: Umur, Agama, IG, Didugat Cerai Desta

Namun pihak kuasa hukum Desta membantah adanya faktor orang ketiga dalam perceraian Desta dan Natasha. Lantas seperti apa sosok Gege Elisa? Yuk simak artikel di bawah ini!

Profil Gege Elisa


Pemilik nama lengkap Gege Elisa Joy Callista atau yang lebih dikenal dengan nama Gege Elisa adalah seorang aktris yang lahir di Jakarta tanggal 10 Januari 1994. Usia Gege Elisa saat ini 29 tahun dan ia diketahui menganut agama Kristen.

Awal Karier Gege Elisa


Gege Elisa memulai kariernya dengan debut dalam film Gaby dan Lagunya yang tayang tahun 2010. Namun namanya mulai dikenal publik ketika ia bermain dalam film Virgin 3: Satu Malam Mengubah Segalanya sebagai Tika. Ia juga bermain dalam beberapa judul film lainnya seperti Ada Cinta di SMA (2016) dan Nightmare Side: Delusional (2019).

Membintangi Sinetron dan FTV


Selain bermain film, Gege Elisa juga membintangi banyak judul sinetron serta FTV. Beberapa judul sinetron yang pernah ia bintangi adalah Cinta yang Tertukar (2016), Masa Muda (2017), serta Princess Mermaid Season 2 (2020).

Sementara untruk FTV, Gege Elisa telah muncul dalam puluhan judul seperti Mencari Cinta Di Danau Terlarang,  Alergi Cowok Ganteng, dan Kidung Cinta Samaria.

Konten Kreator


Selain sebagai artis, Gege Elisa juga aktif sebagai konten kreator digital. Ia bahkan memiliki kanal youtube pribadi yang telah memiliki 17,7 ribu subscriber. Disana Gege Elisa kerap mengunggah video dirinya saat sedang traveling maupun daily vlog. Sementara di Instagram, Gege Elisa telah memiliki 689 ribu pengikut.

Baca juga: Biografi dan Profil Lengkap Desta, Penyiar dan Aktor yang Lucu Abis

Biodata Gege Elisa

 

Nama Lengkap: Gege Elisa Joy Callista
Nama Panggung: Gege Elisa
Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 10 Januari 1994 
Umur: 29 tahun
Agama: Kristen
Profesi: Artis, Konten kreator
Instagram: @gegeelisa94
Youtube: Gege Elisa

Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30