Inilah fakta-fakta terkait pernikahan pasangan selebriti
Korea Selatan Lee Seung Gi dan Lee Da In. Keduanya kini tengah menjadi sorotan
usai mengumumkan akan segera menikah pada bulan April 2023 mendatang. Pasangan
ini telah menjalin hubungan asmara sejak bulan Mei 2021 lalu.
Lantas apa saja yang telah dipersiapkan untuk pernikahan Lee Seung Gi dan Lee Da In yang tinggal sebentar lagi? Yuk simak artikel di bawah ini!
Baca juga: Profil dan Biodata Lee Da In: Umur, Agama, IG, Aktris Cantik Korea Calon Istri Lee Seung Gi
Pernikahan akan Digelar di Gangnam
Upacara pernikahan Lee Seung Gi dan Lee Da In telah
dipastikan akan digelar di salah satu hotel di daerah Gangnam, Seoul, Korea Selatan.
Acara tersebut akan berlangsung pada 7 April 2023 mendatang. Kabar ini telah
dikonfirmasi oleh 9ato Entertainment selaku agensi Lee Da In.
"Lee Seung-gi dan Lee Da-in akan menggelar pernikahan
mereka pada 7 April di Grand Intercontinental Seoul Parnas Hotel di kawasan
Samseong, Gangnam, Seoul," ungkap agensi dalam keterangan resmi, seperti
diberitakan SpoTV News via Naver pada Rabu (8/2).
Telah Direstui Kedua Orang Tua
Niat Lee Seung Gi untuk menikahi Lee Da Eun telah mendapat
restu dari ekdua orang tua. Bahkan, Ibu dari Lee Seung Gi, sempat memuji Lee Da
Eun yang merupakan calon menantunya.
"Saya telah mendapat menantu perempuan terbaik yang
pernah ada," ucap Ibu Lee Seung Gi.
Lee Seung Gi Diisukan Pindah Agama
Menjelang pernikahan, kabar lain yang juga merebak adalah
isu Lee Seung Gi telah berpindah agama mengikuti keyakinan Lee Da In. Lee Seung
Gi diketahui sebelumnya beragama Kristen dan berpindah agama menjadi Buddha.
"Lee Seung Gi awalnya seorang Kristen, tetapi dia sering mengunjungi kuil dan mengabdikan dirinya untuk menikahi putri kedua Kyeon Miri, Lee Da In," ucap youtuber Lee Jin Ho mengutip Newsis.
Baca juga: Biografi dan Profil Lengkap Agama Lee Seung Gi, Aktor yang Dikabarkan Pacaran dengan Lee Da In
Nah, itulah sejumlah fakta terkait pernikahan Lee Seung Gi
dan Lee Da In yang akan digelar pada 7 April 2023 mendatang.