Refal Hady merupakan seorang aktor dan juga model asal Indonesia. Nama Refal Hady sering mencuri perhatian publik. Pasalnya ia memiliki wajah tampan yang membuat publik tergila-gila dengannya.
Diketahui Refal Hady tengah membintangi film Langit Kala Senja yang akan tayang pada 26 November 2021 di KlikFilm, bersama Hana P. Malasan, Mikha Tambayong, Omar Daniel dan dirinya.
Baca juga: Biografi dan Profil Lengkap Agama Refal Hady, Pemeran Rio di Film A Perfect Fit
Penasaran dengan sosok dan fakta Refal Hady? Berikut artikel yang telah dirangkumkan untuk Anda.
Memiliki darah campuran
Pria kelahiran 24 Oktober 1993 ini, memiliki darah percampuran Belanda-Arab Saudi-Indonesia dari kedua orangtuanya.
Anak bungsu
Diketahui Refal Hady merupakan anak bungsu dari tujuh bersaudara. Refal Hady lahir dari keluarga pebisnis dan entrepreneur. Tak ada keluarganya yang berstatus sebagai publik figur.
Berbeda dengan keluarganya yang terjun jadi pebisnis dan entrepreneur. Refal Hady justru memilih untuk terjun ke dunia entertainment karena ia menyukai tantangan dan menurutnya tantangan tersebut berada di dunia entertainment.
Sempat ditentang orangtua
Sejak SMA Refal Hady sering ditawari serangkaian casting, namun orangtuanya melarang Refal Hady untuk ikut serta.
Bagi orangtua Refal Hady, menjadi seorang publik figur ialah pekerjaan yang tabu. Hingga saat film Galih dan Ratna ditonton oleh kedua orangtuanya, disitulah persepsi keluarganya berubah.
Baca juga: Sosok dan Fakta Hana Malasan, Pemeran Bete di Film Cinta Bete, Tayang di Bioskop
Pemberian dari agensi manajemen
Belum banyak yang tahu bahwa nama Refal merupakan gabungan dari nama aslinya.Nama Refal Hady ternyata hanyalah nama panggung yang diberikan oleh agensi manajemennya. Nama asli Refal Hady sendiri adalah Reza Fahlevi Al Hady.