Ini Nama Bayi Kedua Paula Verhoeven dan Baim Wong

Ini Nama Bayi Kedua Paula Verhoeven dan Baim Wong

Ayu Tarigan
2021-10-09 18:39:36
Ini Nama Bayi Kedua Paula Verhoeven dan Baim Wong
Ini Nama Bayi Kedua Paula Verhoeven dan Baim (Foto:Instagram/@baimwong)

Paula Verhoeven dan Baim Wong kini tengah berbahagia menyambut kelahiran anak kedua mereka, lahir dalam keadaan sehat pada 9 oktober 2021, berikut Baim Wong sudah mempersiapkan nama untuk anak keduanya.

Baca juga: Ini Potret Paula Verhoeven Photoshoot Maternity Bareng Baim Wong dan Kiano, Sambut Anak Kedua


Setelah anak pertama diberi nama dengan Kiano Tiger Wong, kini Baim Wong memiliki rencana ingin memberi nama The Dragon untuk anak keduanya, namun nama tersebut dibantah oleh sang istri Paula Verhoeven. 

Paula sempat mengatakan kepada Nagita Slavina tentang hal tersebut di akun youtube Baim dan Paula Verhoeven.

"Yang ngasih nama dia kan, dikasih tiga pilihan. Awalnya aku nyari-nyari nggak dapat, lama-lama udah kamu aja yang nyari. Soalnya aku takut dikasih nama aneh-aneh," ungkap Paula di YouTube Baim dan Paula.

"Sekarang (anak kedua) The Dragon. Dragon Wong, biar terbang," sahut Baim.

"Kamu jangan kayak gitu dong, nggak mau, nggak akan aku approve kali ini," Sahut Paula Verhoeven.

Baca juga: Paula Verhoeven Hamil Anak Kedua, Ini Kata Baim Wong

Nagita Slavina  pun langsung tertawa mendengar cerita tersebut dan mendukung nama yang direncanakan Baim untuk anak kedua mereka.

"Sekarang gini, kalau misalnya kakaknya Tiger terus adiknya nggak ada nama yang mirip-mirip gitu, nanti si Kiano kok adik (berbeda namanya)," Ungkap Nagita.

"Lu nggak usah kompor deh," sahut Paula Verhoeven.

Baim Wong pun merasa senang karena Nagita memberikan dukungan untuk rencananya tersebut

"Nah, itu," ucap Baim Wong.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30