Fakta Lengkap Beauty Vloger Tasya Farasya, Mengaku Jarang Mandi

Fakta Lengkap Beauty Vloger Tasya Farasya, Mengaku Jarang Mandi

Ayu Tarigan
2021-09-28 15:59:02
Fakta Lengkap Beauty Vloger Tasya Farasya, Mengaku Jarang Mandi
Fakta Lengkap Beauty Vloger Tasya Farasya (Foto:Instagram/@ tasyafarasya)

Berikut fakta lengkap beauty vloger Tasya Farasya yang mengaku jarang mandi dalam keseharianya.

Tasya Farasya merupakan seorang selebgram sekaligus beauty vloger yang baru-baru ini sempat ramai dengan ungkapanya yang mengaku jarang mandi setiap harinya.

Baca juga: Ini Potret Tasya Farasya dengan Ibunda, Photoshoot Ala Kylie dan Kris Jenner, Glamor Abis

Faktaya Tasya pernah mengatakan bahwa mandi atau keramas dengan menggunakan produk yang mengandung bahan detergen akan mengangkat minyak di kulit.

"Ngebersihin rambut sama ngebersihin badan itu pakai semua kandungan semacam detergennya gitu dan dia tuh ngangkat minyak-minyak dari badan lo," ucap Tasya Farasya dalam video TikTok yang dibagikan ulang oleh akun @iluvtruffle.

"Semakin lo nggak punya minyak, ya semakin kering kulit lo. Dan kadang kita nggak butuh sesering itu untuk diangkat minyak-minyak di kulit kita," lanjutnya.

"Kalau malem kan minyak sudah bercampur sama kotoran, terus kita mandi kan. Terus kita tidur, kasur lo bersih kan? Ya pas pagi, ngapain mandi lagi?" tanya Tasya Farasya.

"Justru yang paling penting mandi pas lo mau tidur pas aktif semua tuh, kelenjar-kelenjar lu lagi pada istirahat, Mandi pakai Air apa aja," ungkap Tasya Farasya.


Baca juga: Potret dan Pesona Gemas Anak Selebgram Tasya Farasya Berhijab

Memiliki Nama Asli Lulu Farassiya 


Lulu Farassiya merupakan nama asli dari Tasya Farasya, ia lahir tanggal 25 Mei 1992 dan kini Tasya berusia 29 tahun. Awal mula tercetus nama Tasya dari Teisa yaitu nama panggilan masa keciL Tasya Farasya.  

Sosok Tasya Farasya sudah menjadi anak yatim sedari dini, Ayah Tasya meninggal dunia ketika ia baru berusia tiga tahun ia dibesarkan oleh ibunya Alawiyah Alatas

Hobi Olahraga


Tasya dikenal sebagai seseorang yang pantang menyerah, ia mengerjakan sesuatu sampai benar-benar selesai,  termasuk dalam hal diet serta olahraga Tasya selalu melakukanya dengan fokus.

Seorang selebgram dan Beauty Vloger

Tasya sudah suka terhadap make up sejak masih remaja, ia pernah mendandani teman-temanya sewatu masih duduk di bangku SMA, sejak itu ia berfokus untuk menjadi MUA bermula dari acara sahabat dan keluarganya.


Share :