Pemain Baru Ikatan Cinta Oka Antara Diserang Netizen karena Berperan sebagai Antagonis

Pemain Baru Ikatan Cinta Oka Antara Diserang Netizen karena Berperan sebagai Antagonis

Anisa Br Sitepu
2021-09-27 16:09:23
Pemain Baru Ikatan Cinta Oka Antara Diserang Netizen karena Berperan sebagai Antagonis
Profil Oka Antara, Pemeran Irvan dalam Sinetron Ikatan Cinta RCTI (Foto: Instagram)

Nama Oka Antara menjadi sorotan karena berperan sebagai Irvan dalam sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI.

Dalam sinetron ini, Oka Antara sebagai pemain baru Ikatan Cinta membawakan peran nya sebagai tokoh yang antagonis. 

Ayah Jessica dalam Ikatan Cinta


Dalam sinetron Ikatan Cinta, Oka Antara berperan sebagai Irvan Adicipta, ayah dari mantan karyawan ayah Aldebaran Alfahri yaitu Jessica. 

Disini, Jessica diceritakan mengalami depresi hingga harus melakukan perawatan. Namun sebagai Irvan, Oka Antara melakukan aksi kejahatan terhadap keluarga Aldebaran.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mariana Putri Lengkap Agama, Pemeran Neneng di Sinetron Ikatan Cinta RCTI

Akun Instagram diserang netizen


Usai kemunculannya sejak 23 September 2021, Oka Antara memerankan antagonis. Oleh karena itu, akun Instagram Oka Antara diserang dengan hujatan para netizen.

"Jahat banget, aku sampe sebel banget lihat dia pemeran antagonis terus," tulis akun @anainur06.

"Mas hati-hati kalau di IC (Ikatan Cinta) siap jadi musuhnya Mak-Mak kalau nyakitin keluarga Alfarih. Otw diserang," lanjut akun @yant_irahayu.

Baca Juga: 6 Potret Teuku Dino, Berperan Sebagai Preman di Ikatan Cinta RCTI

Hanya peran


Lewat cuitannya di akun Twitternya, Oka Antara mengungkapkan bahwa dirinya langsung diserang netizen karena peran antagonisnya di Instagram. 

Bahkan ia juga menegaskan bahwa itu hanyalah peran.

"Kenapa peran antagonis di Ikatan Cinta langsung diserang emak-emak? Kan cuma peran,"cuitan Oka Antara di akun Twitternya pada Jumat, 24 Oktober 2021. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30