Selamat! Villarreal Juara Liga Europa 2020/2021 Usai Taklukkan Manchester United dalam Drama Penalti

Selamat! Villarreal Juara Liga Europa 2020/2021 Usai Taklukkan Manchester United dalam Drama Penalti

Alpandi Pinem
2021-05-27 07:17:05
Selamat! Villarreal Juara Liga Europa 2020/2021 Usai Taklukkan Manchester United dalam Drama Penalti
Villarreal Juara Liga Europa 2020/2021 (Istimewa)


Laga final Liga Europa 2020/2021 mempertemukan dua tim terkuat musim ini, yakni Villarreal dan Manchester United, di Gdansk Stadium, Polandia pada Rabu (26/5/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Dimenangkan Villarreal dalam drama adu penalti.

Pemenang harus ditentukan lewat babak tos-tosan seusai kedua tim imbang 1-1 selama 120 menit. Kapal Selam Kuning, julukan Villarreal, menjadi tim yang membuka keunggulan lebih dulu lewat sontekan Gerard Moreno pada menit ke-29.

Baca Juga: Georginio Wijnaldum Sedikit Lagi Merapat ke Barcelona

Kemudian, Man United membalas lewat sepakan Edinson Cavani pada babak kedua (55'). Skor imbang 1-1 dalam waktu normal pun membuat laga harus berlanjut ke babak extra time. Memasuki babak tambahan waktu, skor masih tak berubah. Alhasil, juara Liga Europa harus ditentukan lewat adu penalti.

Ada 11 eksekutor maju dalam tahap ini. Semua penendang Villarreal menjalankan tugas dengan baik dan David De Gea satu-satunya dari MU yang gagal hingga membuat lawan menang 11-10. Hal itu membuat, Wakil Spanyol itu pun menjadi juara Liga Europa 2020/2021.

Baca Juga: Manchester United Rayu Harry Kane dengan Gaji 8,1 Miliar Per Pekan

Gelar ini menjadi pertama untuk Villarreal. Kapal Selam Kuning pun berhak ke Liga Champions musim depan lewat jalur ini, meski di LaLiga finis ketujuh.

Spanyol akan punya lima wakil di Liga Champions musim depan. Sebelumnya ada Atletico Madrid selaku juara LaLiga, diikuti oleh Real Madrid, Barcelona, dan Sevilla.


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00