Ziona Eden Alexandra Panggabean atau yang akrab disapa Baby Zio ini merupakan anak keempat dari pasangan pesinetron Joanna Alexandra dan Raditya Oloan yang mengidap penyakit langka bernama campomelic dysplasia.
Kecurigaan Baby Zio mengidap campomelic dysplasia pertama kali dilihat berbagai masalah. Seperti, tidak merespon suara dan belum bisa mengangkat kepala pada usia 3 bulan.
Setelah diperiksa, anak keempat pasangan Joanna Alexandra dan Raditya Oloan mempunyai beberapa kelainan. Seperti, tulang pinggung yang tidak pada tempatnya dan langit-langit mulut bermasalah serta ukuran dagu yang sangat kecil.
Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Azis, Tiktoker Pria yang Mirip Banget "Milea" Vanesha Prescilia
Hasil diagnosis dokter, rupanya Babby Zio mengidap penyakit langka bernama campomelic dysplasia pada awal tahun 2018.
Baby Zio yang mempunyai nama asli Ziona Eden Alexandra Panggabean lahir pada 24 Mei 2017.
Mengenal Campomelic Dysplasia
Campomelic dysplasia merupakan penyakit langka dan dapat juga dikatakan sebuah sindrom yang sangat mempengaruhi perkembangan fisik anak.
Soal penyebab, penyakit langka ini disebabkan oleh kelainan genetik yang langka yang biasanya berkembang selama masa kehamilan.
Secara rinci, campomelic dysplasia menyebabkan kelainan pada tulang, wajah, hingga sistem reproduksi.
Baca Juga: Cerita Mistis di Geneng Pati, Konon Ada Sosok Hantu Bernama Lastri Pemburu Lelaki Hidung Belang
Kabar baiknya, campomelic dysplasia dapat diketahui melalui ultrasonografi atau USG yang biasa digunakan untuk melihat tumbuh kembang bayi.
Saking langkanya, campomelic dysplasia hanya menyerang satu dari 40-200 ribu orang di dunia.
Hingga kini, penyakit langka yang dialami oleh Ziona Eden Alexandra Panggabean atau Baby Zio yang merupakan anak keempat pasangan Joanna Alexandra dan Raditya Oloan belum ditemukan obatnya.