Untuk layanan WhatsApp Business, WhatsApp telah meluncurkan fitur tombol belanja. Fitur ini akan memudahkan pengguna untuk melihat katalog bisnis lebih cepat.
Fitur tombol baru ini akan menggantikan tombol panggilan suara pada tampilan layar obrolan WhatsApp.
Tombol belanja yang seperti ikon etalase, pengguna WhatsApp akan bisa melihat katalog bisnis dari layar obrolan.
Diketahui bahwa sebelumnya, pengguna harus masuk ke profil bisnis terlebih dahulu untuk status penawaran barang atau layanan yang ditawarkan.
Baca Juga: Rekomendasi Hp Samsung 1 Jutaan Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya November 2020
Berada di sebelah tombol panggilan suara yang ada, pengguna akan melihat tombol belanja di layar obrolan bisnis yang memiliki katalog penawaran mereka. Artinya, pengguna tidak dapat melihat tombol baru saat berkomunikasi dengan teman atau keluarga di WhatsApp.
Dengan adanya tombol belanja ini akan membantu para pebisnis di WhatsApp untuk meningkatkan penemuan produk dan meningkatkan penjualan mereka.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Infinix Note 8 yang Resmi Masuk Indonesia
Selain itu, hadirnya tombol belanja ini juga suatu langkah untuk memperluas adopsi bisnis dari aplikasi dan menjadikannya sebagai platform lengkap untuk e-commerce.