Andrea Dovizioso Dikabarkan Gabung Yamaha di MotoGP 2021

Andrea Dovizioso Dikabarkan Gabung Yamaha di MotoGP 2021

Alpandi Pinem
2020-10-29 22:38:13
Andrea Dovizioso Dikabarkan Gabung Yamaha di MotoGP 2021
Andrea Dovizioso (Istimewa)


Pembalap asal Italia, Andrea Dovizioso dikabarkan sedang dalam pembahasan bersama tim Yamaha untuk bergabung pada MotoGP 2021. Namun, bukan sebagai pembalap inti, ia akan menjadi pembalap uji Yamaha MotoGP menggantikan Jorge Lorenzo.

Situasinya saat ini, pembalap asal Italia itu memang tak punya tim musim depan setelah mengumumkan kerja sama dengan Ducati selesai penghujung 2020.

Baca Juga : Ini Kata Andrea Pirlo Terkait Kekalahan Juventus Atas Barcelona di Liga Champions

Mengutip dari Tuttomotoriweb, Andrea Dovizioso telah menolak opsi menggantikan Andrea Iannone di Aprilia. Dia juga tidak akan bekerja di Honda sebagai pembalap penguji. Namun runner-up MotoGP tiga musim terakhir ini bakal menerima pinangan Yamaha sebagai pembalap penguji untuk MotoGP 2021.

Yamaha sendiri memang sedang mengevaluasi kinerja Jorge Lorenzo yang berstatus test rider mereka di MotoGP 2020. Konon pihak Yamaha kecewa dengan pekerjaan yang dilakukan juara dunia MotoGP tiga kali itu.

Baca Juga : Ternyata Ini Salah Satu Alasan Mengapa Khabib Nurmagomedov Pensiun dari Pentas UFC

Oleh karena itulah, Yamaha mulai melirik pembalap hebat lain dan kini sudah menunjuk sosok Andrea Dovizioso. Konon pengumuman kerja sama antara Andrea Dovvizioso-Yamaha bakal diumumkan beberapa hari ke depan.

Kehadiran Andrea Dovizioso di Yamaha bakal semakin mempersolid tim pabrikan asal Jepang ini. Pasalnya ia dikenal punya hubungan baik dengan banyak orang di Yamaha.

Baca Juga : Gawat! PSG Gagal Perpanjang Kontrak Kylian Mbappe

Sebut saja Valentino Rossi dan Franco Mobidelli. Seperti Dovizioso, keduanya juga berasal dari Italia. Selain itu, pembalap berusia 34 tahun tersebut juga pernah memperkuat tim satelit Yamaha Tech 3 pada musim 2012.

Kala itu, Dovizioso bisa merasakan enam podium dan mengakhiri MotoGP 2012 di posisi empat klasemen.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30