Setahun Terdegradasi, Fulham Kembali ke Liga Premier

Setahun Terdegradasi, Fulham Kembali ke Liga Premier

Ahmad
2020-08-05 17:26:39
Setahun Terdegradasi, Fulham Kembali ke Liga Premier
Foto: Instagram/ fulhamfc

Fulham kembali ke Liga Premier setelah setahun terdegradasi ke Liga Championship. 

Berawal dari dua gol pada babak tambahan dari full-back Joe Bryan membawa Fulham menang 2-1 atas Brentford dalam playoff final Championship di Wembley, Rabu dini hari.

Bryan memperdaya kiper Brentford David Raya yang sudah mati langkah saat mengantisipasi tendangan bebas pemain Fulham itu pada menit ke-105.

Pada saat Brentford berusaha keras menyamakan kedudukan, Bryan kembali mencetak gol sebelum akhir pertandingan pada menit ke-117 dan kali ini dengan penyelesaian tenang yang melewati hadangan Raya setelah bermanuver cantik satu-dua dengan Aleksandar Mitrovic.

Henrik Dalsgaard mencetak gol pelipur lara untuk Brentford pada menit 120+4. Gol itu datang terlalu lambat dan tak bisa lagi menaikkan peruntungan Brentford. Fulham pun ke Liga Premier setelah terlempar ke divisi dua pada musim 2018-2019.

Fulham menyusul Leeds United dan West Brom yang sudah lebih dulu promosi ke Liga Premier karena berstatus juara dan runner up Liga Championship.





Sumber: Republika


Share :

HEADLINE  

Howard Smith x Muklay, Saat Kecepatan Bertemu Ekspresi Seni

 by Miftakhul Hasanah

January 29, 2026 22:15:00


Ranbir Sidhu Ubah Logam Jadi Instalasi Raksasa di Museum

 by Miftakhul Hasanah

January 26, 2026 11:16:05


Karya Tersembunyi Leonardo da Vinci Akhirnya Dibuka untuk Publik

 by Miftakhul Hasanah

January 25, 2026 22:15:00


“The Dot”, Instalasi Laser Futuristik dengan 480 Titik Cahaya

 by Miftakhul Hasanah

January 25, 2026 21:35:02