Car Free Day (CFD) di kawasan Jalan Ahmad Yani, Bekasi akan digelar kembali pada Minggu, 5 Juli 2020 besok. Kasatpol Bekasi Abi Hurairah mengatakan, sebanyak 200 personel Satpol PP disiapkan untuk mengawasi warga di CFD.
“Kalau untuk Satpol PP sebanyak 200 orang dan dibantu dengan pihak kepolisian, Kodim, Dishub, dan Damkar untuk mengamankan CFD,” ujar Abi saat dihubungi, pada Jumat, 3 Juli 2020.
Abi menambahkan, petugas juga akan mengawasi pergerakan keluar masuk warga di area CFD. Masyarakat juga dilarang untuk bergerombol dan diharuskan mengenakan masker, membawa pembersih tangan atau hand sanitizer.
Baca juga: Ayah Khabib Meninggal Dunia, McGregor Ucapkan Duka Cita
"Kalau ada yang bergerombol kita nanti akan pecah begitu, tidak boleh ada. Walaupun teman-teman juga tidak boleh. Bergerombol pasti adalah, namanya juga CFD. Tetapi kita akan berupaya agar bisa meminimalisir gerombolan ini,” ujarnya.
Baca juga: Jadwal Pertandingan Premier League Pekan Ini
“Kita berkewajiban menghitung yang masuk ada berapa. Kita akan stand by, kan anggota dari jam 03.00 nanti,” tambahnya.