Warga Sumsel Wajib Tahu! ini Sejarah Pemberian Nama Sungai Musi di Kota Palembang

Warga Sumsel Wajib Tahu! ini Sejarah Pemberian Nama Sungai Musi di Kota Palembang

Ekel Suranta Sembiring
2020-06-26 10:39:01
Warga Sumsel Wajib Tahu! ini Sejarah Pemberian Nama Sungai Musi di Kota Palembang
Sungai Musi (foto: pegipegi.com)

Di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) tepatnya di Kota Palembang terdapat sebuah sungai bernama Sungai Musi. Sungai Musi dengan panjang 750 Km ini merupakan salah satu ikon Kota Palembang. Sebagai ikon wisata di Palembang, Sungai Musi menyimpan berbagai cerita sejarahnya yang mungkin tidak banyak orang yang tahu. 

Sungai Musi memiliki asal usul sejarah yang begitu melekat di masyarakat yakni tentang pemberian nama Sungai Musi yang awalnya bernama Sungai Mu Ci. Singkat cerita, Sungai Musi dijadikan sebagai penghubung dari wilayah yang satu dengan lainnya.

Baca Juga: Setelah Tutup Beberapa Bulan, Jakarta Aquarium Buka Kembali dengan Protokol Kesehatan

Dikutip dari Akurat.co, dahulu ada bajak laut yang berasal dari Cina sedang berlayar di wilayah Sungai Musi. Karena tertarik, bajak laut tersebut mulai mencari informasi tentang sungai tersebut. Namun, informasi tersebut tak ia dapatkan. Suatu hari, bajak laut tersebut melihat banyak perahu dan tongkang membawa muatan hasil bumi seperti sayur-sayuran, rempah hingga buah-buahan segar.

Melihat hal itu, Ia pun tertarik dengan wilayah di Sungai Musi dan memutuskan untuk tinggal di Palembang. Lalu, ia pun mulai memberi tanda serta memberikan nama sungai tersebut dengan Mu Ci yang dalam bahasa tua Cina yang berarti ayam betina.

Baca Juga: Jokowi Sebut Banyuwangi Paling Siap Menuju New Normal, Ini Alasannya

Mu Ci sendiri nama bagi dewi ayam betina yang memberikan keberuntungan kepada manusia. Sejak saat itu, ia mulai memberikan nama Mu Ci di peta. Namun, seiring berkembanganya waktu, penyebutan Mu Ci telah berubah dari mulut ke mulut, dan menjadi Musi.  


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00