Masing-masing tiap daerah memiliki makanan khasnya masing-masing. Misalnya saja di Bengkulu, provinsi yang terletak di bagian barat daya Pulau Sumatera ini bukan hanya terkenal karena wisata sejarahnya saja melainkan juga makanannya yang lezat dan mengundang rasa penasaran.
Mulai dari cemilan, makanan berat, hingga minuman, masyarakat Bengkulu menghadirkannya dengan ciri khas tersendiri. Apa saja makanan khas Bengkulu yang terbilang lezat? Berikut lima hidangan khasnya, kamu sudah pernah coba?
1. Kue Tat
Kue Tat (foto: INDOZONE)
Sekilas kue ini mirip dengan sajian apple pie, di mana terdapat lapisan pastry yang menyelimuti bagian atas kuenya. Dahulunya kue ini termasuk dalam golongan makanan mewah karena hanya disajikan untuk Raja dan kalangan ningrat saja.
Namun, seiring perkembangan zaman kini kue bernama 'tat' tersebut dapat dengan mudah dijumpai. Cita rasanya yang manis, sedikit gurih, lembut dan segar dari isian selai nanasnya kerap menghangatkan suasana kala Hari Raya Idul Fitri tiba.
Baca Juga: Gak Lengkap Rasanya, Bikin Resep Sambel Goreng Kentang Ati Ampela
2. Rebung asam kepala ikan
Rebung asam kepala ikan (foto: cookpad)
Bengkulu memang terkenal dengan olahan makanan berbahan dasar ikannya. Selain pendap, olahan ikan lainnya yang juga digemari masyarakat sekitar adalah rebung asam kepala ikan.
Sekilas sajian ini mirip dengan asam padeh yang merupakan makanan khas Sumatera Barat. Hanya saja terdapat irisan rebung yang dimasak bersama kuah asam yang segar, gurih dan pedas. Uniknya lagi, rasa asam dalam masakan ini bukan karena diberi asam jawa atau perasan jeruk, melainkan asam yang keluar asli dari hasil perendaman rebung selama semalaman.
3. Tempoyak
Tempoyak (foto: Backpacker Jakarta)
Indonesia memang memiliki sajian sambal yang beragam dan melimpah. Seperti halnya di Bengkulu yang juga terkenal dengan sambal tempoyak.
Uniknya, makanan ini bukan hanya punya cita rasa pedas saja, namun juga adanya percampuran daging buah durian dalam campuran sambal tersebut. Buah durian yang sudah difermentasi tersebut nantinya akan dimasak bersama sambal dan dicampurkan sebagai bumbu pada sajian ikan patin.
Baca Juga: 5 Makanan Khas Maluku yang Dijamin Lezat, Salah Satunya Papeda
4. Gulai pisang
Gulai pisang (foto: cookpad)
Jika gulai ayam atau daging mungkin sudah biasa, namun apa rasanya jika gulainya terbuat dari pisang? Nah, di Bengkulu gulai pisang menjadi makanan khas dengan cita rasa manis, gurih dan kaya rempah.
Uniknya lagi, pisang yang digunakan bukan pisang yang belum terlalu lembek, sehingga ketika dimasak terasa pulen. Dengan siraman kuah gulai kuning yang gurih maka sajian ini bisa, lho disajikan saat sedang menjalankan diet, karena memakannya tanpa nasi pun sudah kenyang.
5. Bolu Koja
Bolu Koja (foto: Resep Kue)
Kudapan lainnya yang juga merupakan makanan khas Bengkulu adalah bolu koja. Cita rasa dari bolu ini hampir mirip dengan bolu khas Palembang. Hanya saja perbedaannya terletak pada penggunaan agar-agar yang membuat teksturnya jadi lebih kenyal nan lembut.
Warna dari bolu ini sendiri umumnya hijau, karena menggunakan daun suji dan daun pandan dalam adonannya. Kini, bolu koja juga mengalami perubahan dengan tambahan topping keju atau cokelat sehingga tampak lebih istimewa.